Pemkab Agam salurkan bantuan bagi 50 korban bencana selama enam bulan

id Pemkab Agam,berita agam,berita sumbar

Pemkab Agam salurkan bantuan bagi 50 korban bencana selama enam bulan

Petugas Dinas Sosial Agam menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran. Dok HO/Dinsos Agam

Lubukbasung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat telah menyalurkan bantuan tanggap darurat bagi 50 kepala keluarga korban bencana alam berupa banjir, longsor, pohon tumbang dan kebakaran selama Januari sampai 12 Juni 2024.

Kepala Dinas Sosial Agam Yunilson di Lubuk Basung, Rabu, mengatakan bantuan tanggap darurat itu berupa beras, telur, minyak goreng, mie instan, teh, gula, tikar, terpal, peralatan mandi, kasur dan lainnya.

"Bantuan tanggap darurat itu untuk kebutuhan satu minggu bagi korban saat mengungsi" katanya.

Ia mengatakan bantuan pangan dan sandang yang disalurkan itu berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Bantuan tersebut disalurkan apabila ada laporan dari wali nagari atau kepala desa ke Dinas Sosial setempat.

Setelah itu laporan tersebut langsung diproses dan disalurkan kepada korban bencana alam tersebut.

"Apabila ada laporan, maka kita langsung menyerahkan bantuan tersebut ke korban," katanya.

Ia menambahkan ke 50 kepala keluarga itu tersebar di 16 kecamatan dan mereka merupakan korban bencana alam bersifat kecil berupa banjir, longsor, kebakaran, pohon tumbang dan lainnya.

Untuk bantuan bencana alam berskala besar seperti banjir lahar dingin dan longsor yang terjadi April 2024, berasal dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Agam.

"Kita juga mendirikan dapur umum bagi korban dan relawan di lokasi tersebut," katanya.

Ia mengakui Dinas Sosial Agam juga menyalurkan bantuan kedaruratan bagi masyarakat kurang mampu, orang terlantar dan lainnya.