Padang Panjang terima bantuan untuk petani terdampak erupsi Marapi dari Bank Nagari

id Erupsi Gunung Marapi,Pj. Walikota Sonny. BP,BERITA PADNG PANJANG,BERITA SUMBAR

Padang Panjang terima bantuan untuk petani terdampak erupsi Marapi dari Bank Nagari

Pj. Walikota Sonny. BP, terima swcara simbolis bantuan dari Bank Nagari untuk petani terdampak erupsi Marapi di Kota Padang Panjang.

Padang Panjang (ANTARA) - Erupsi Gunung Marapi yang terjadi sejak 3 Desember 2023 lalu hingga saat ini, sangat berdampak bagi kehidupan masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Agam, Tanah Datar dan Kota Padang Panjang.

"Para petani di tiga wilayah ini sangat terdampak erupsi. Banyak tanaman yang mati dan gagal panen. Untuk itu, kami menyalurkan bantuan ini kepada Pemerintah Kota agar dapat disalurkan kepada para petani yang terdampak erupsi Marapi,” kata Gusti Candra, Pjs. Dirut Bank Nagari di Kantor Pusat Bank Nagari Kota Padang, Kamis (4/4).

Atas bantuan tersebut Pj Wali kota Padang Panjang, Sumatera Barat, Sonny Budaya Putra, mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan dari Bank Nagari terhadap para petani yang ada di Kota Padang Panjang.

“Alhamdulillah perhatian Bank Nagari tak pernah putus terhadap masyarakat di Sumbar. Bantuan yang disalurkan Bank Nagari ini sangat membantu kehidupan para petani. Apalagi di bulan Ramadan menjelang Hari Raya Idul fitri ini, di mana kebutuhan sangat meningkat,” kata Sonny.

Menurut dia, pasca erupsi Marapi, para petani di Padang Panjang dan sekitarnya banyak mengalami gagal panen akibat hujan abu vulkanik yang sampai ke lahan pertanian mereka.

"Mudah-mudahan dengan bantuan ini, dapat sedikit meringankan kebutuhan petani Padang Panjang yang terdampak erupsi Marapi ini," harap Sonny.

Bantuan untuk petani terdampak erupsi Marapi diterima Pj. Wali kota Sonny Budaya Putra dari Bank Nagari sebesar Rp25 juta dan dalam waktu dekat segera akan disalurkan.