Jalan Santai dan Diskusi Ringan, Mahasiswa Unand Ajak Masyarakat Kenali Sejarah Kota Tua Padang (Video)

id berita mahasiswa unand,wisata Kota Tua Padang,berita padang,berita millenial padang,berita sumbar

Jalan Santai dan Diskusi Ringan, Mahasiswa Unand Ajak Masyarakat Kenali Sejarah Kota Tua Padang (Video)

Mahasiswa Unand Ajak Masyarakat Kenali Sejarah Kota Tua Padang (Antara/Suci Wahyuni)

Padang (ANTARA) - Hadir dengan tujuan untuk mengenalkan Kota Tua Padang kepada masyarakat luas, mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Andalas bekerjasama dengan Komunitas Padang Heritage menggelar even Kota Tua Bacarito di kawasan Kota Tua Padang, Kamis(14/11).

Panitia Acara Dinah Yulia Putri menjelaskan tema yang diangkat yaitu Bacando Bagarau, diawali dengan mengajak peserta berkeliling Kota Tua Padang didampingi oleh Komunitas Padang Heritage, sembari mengenalkan tempat-tempat bersejarah di Kawasan Kota Tua Padang, kemudian dilanjutkan dengan diskusi ringan.

“Setelah berkeliling nanti akan ada diskusi ringan bersama bapak Wakil Wali Kota Padang Hendri Septa, Ketua Ikatan Arsitektur Indonesia (IAI) Sumbar Yulsi Munir, Ketua Komunitas Padang Heritage Bayu Haryanto, dan CMO Info Sumbar Emen,” ujar Dinah.

Melalui kegiatan ini Wakil Wali Kota Padang Hendri Septa berharap agar masyarakat Kota Padang menyadari bahwa Padang memiliki warisan yang harus dilestarikan oleh semua lapisan masyarakat, agar dapat dijaga dengan baik.

“Kalau perlu dalam sekali sebulan kita bergaya seperti masyarakat tempo dulu di Kawasan Kota Tua ini sehingga suasana pada zaman dahulunya dapat terasa, jangan sampai setelah acara ini tidak ada kelanjuttannya, karena saya yakin jika kita saling bahu-membahu maka Kota Tua Padang ini dapat hidup kembali,” ujar dia.



Seorang peserta Suci Ulta Wulandari mengatakan acara ini merupakan langkah baik yang diambil untuk menambah pengetahuan anak muda dan masyarakat agar mengenali sejarah Kota Padang.

“Sebelumnya saya kurang tahu tentang sejarah Kota Padang, dengan mengikuti acara ini saya akhirnya bisa tahu sejarah Kota Padang dan Kawasan Kota Tua ini lebih jelas, karena sebelumnya saya hanya lewat disini tapi tidak tahu sejarahnya seperti apa,” ujar Suci.

Penulis merupakan mahasiswa magang di portal www.sumbar.antaranews.com

Baca juga: Padang tampilkan stand berkonsep etnik pada Sumbar Expo di Medan

Baca juga: Buat kamu pecinta Cokelat, Sekarang Ada Cokelat Rasa Rendang di Padang (Video)

Baca juga: Padang umrahkan tiga keluarga pemenang program 18-21