Kopertis-X Sosialisasikan PPTI dan Insinas 2018

id Kopertis

Kopertis-X Sosialisasikan PPTI dan Insinas 2018

Gedung Kopertis Wilayah X. (Antara)

Padang, (Antara Sumbar) - Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah X menyosialisasikan tentang Program Pengembangan Teknologi Industri (PPTI) dan Insentif Riset Sistem Inovasi Nasional (Insinas) untuk 2018.

"Sosialisasi ini dilakukan untuk memberikan penjelasan kepada dosen di kampus tentang kisi-kisi bidang pengembangan tahun depan," kata Kepala Seksi Kemahasiswaan Kopertis X Ely Susanti di Padang, Selasa.

Beberapa hal yang menjadi fokus dalam sosialisasi ini yakni evaluasi program dari tahun ke tahun serta rencana kementerian ke depan.

Kegiatan ini telah resmi dibuka pada Senin (27/11) dengan menghadirkan 100 perwakilan dari kampus di Sumbar, Riau, Jambi dan Kepulauan Riau serta Universitas Andalas.

Insinas merupakan bantuan pendanaan riset yang diselenggarakan dengan misi utama untuk penguatan Sistem Inovasi Nasional melalui peningkatan sinergi, peningkatan produktivitas, dan pendayagunaan sumberdaya litbang nasional.

Sedangkan PPTI adalah sebuah program untuk meningkatkan relevansi dan produktivitas litbang untuk memenuhi kebutuhan teknologi industri.

Sementara itu reviewer nasional Dr Anny Sulaswatty mengatakan Insinas dan PPTI memiliki relevansi bidang yang dimunculkan.

Sebagai contoh untuk 2018 ada beberapa tema bidang antara lain pangan, energi terbarukan, obat, material maju, dan teknologi informasi dan komunikasi.

Pada hakikatnya program ini bukan hanya riset penelitian berkualitas namun juga teraplikasi pada industri. (*)