Totti Inspirasi Roma Kalahkan Chievo

id Totti Inspirasi Roma Kalahkan Chievo

Totti Inspirasi Roma Kalahkan Chievo

Milan, (Antara/AFP) - Francesco Totti menginspirasi AS Roma untuk menang 3-0 atas Chievo pada pertandingan yang dimainkan lebih awal, untuk memberi dorongan moral bagi pasukan Rudi Garcia menjelang pertandingan Grup E Liga Champions melawan Bayern Munich yang akan dimainkan pada Selasa.Roma membuka keunggulan saat pertandingan baru berlangsung empat menit, ketika Mattia Destro menanduk tendangan penjuru Miralem Pjanic melewati Francesco Bardi, dan Adem Ljajic menggandakan keunggulan tuan rumah melalui penyelesaian cantik setelah mendapat bola dari Totti. Pemain 38 tahun itu mendapat bola lemparan ke dalam dari lapangan tengah, memutar badan dan mengirim operan kepada Ljajic yang bergerak memotong dan menaklukkan pengawalnya, sebelum menaklukkan Bardi dengan sepakan yang masuk ke dekat tiang jauh Roma mengamankan tiga angka pada menit ke-32 ketika Totti mengeksekusi tendangan penalti yang tidak dapat dihalau Bardi, setelah Daniele De Rossi dilanggar di tepi kotak penalti oleh Dainelli ketika kedua pemain ini berduel pada situasi tendangan sudut. Totti nyaris mencetak gol keduanya beberapa menit kemudian, ketika ia mendapat bola di luar kotak penalti, bergerak memotong ke dalam, dan melepaskan sepakan yang melewati tiang jauh saat Bardi merentangkan badan sebagai upaya menghalaunya. Bek Chievo Dario Danielli, yang melakukan pelanggaran sehingga Totti mendapat penalti pada babak pertama, membandingkan tim "Merah-Kuning" ini dengan tim yang diperkuat Totti yang berhasil meraih scudetto pada 2001. "Kemasukan gol saat melawan tim dengan kualitas seperti ini mengacaukan semua rencana Anda," ucap Danielli kepada Sky. "Ini merupakan salah satu tim terbaik Roma yang pernah saya hadapi. Hanya satu yang memenangi gelar pada 2001, menurut saya, yang lebih baik." Garcia - yang mengistirahatkan penyerang Pantai Gading Gervinho dengan pandangan terhadap pertandingan Selasa - mengakui menghadapi Bayern akan menjadi urusan yang jauh berbeda. "Bayern telah siap... Namun kami menghitung atmosfer panas di Olimpico. Kami tidak dapat menanti, itu akan menjadi pertandingan fantastis," katanya. Chievo hanya mencetak satu gol dari enam lawatan sebelumnya ke Stadio Olimpico dan kesulitan melepaskan sepakan ke gawang Roma sepanjang malam. Roma sendiri, yang menelan kekalahan 2-3 dari pertandingan sebelumnya di kandang Juventus, relatif tidak menemui kesulitan untuk mengalahkan lawannya pekan ini. (*/jno)