BSSN-Komdigi perkuat strategi cegah judol menyusup ke situs pemerintah

id Kepala BSSN,pelantikan kepala BSSN,judi online,Nugroho Sulistyo Budi

BSSN-Komdigi perkuat strategi cegah judol  menyusup ke situs pemerintah

Letjen TNI (Purn) Nugroho Sulistyo Budi melambaikan tangan saat akan dilantik menjadi Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Rabu (19/2/2025). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nz

Di Istana Negara, Nugroho Budi Sulistyo resmi menjabat sebagai Kepala BSSN setelah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Rabu sore.

Pengangkatan Nugroho sebagai Kepala BSSN ditetapkan dalam Keputusan Presiden Nomor 29 P Tahun 2025.

Nugroho, yang merupakan purnawirawan bintang tiga TNI Angkatan Darat, sempat mendapatkan promosi jabatan sebagai Kepala BSSN oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto semasa dia masih aktif sebagai perwira tinggi TNI.

Promosi itu diberikan Agus sebagaimana ditetapkan dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1545/XII/2024 yang ditandatangani Agus Subiyanto pada 6 Desember 2024.

Namun, berselang kurang dari sebulan, Panglima kembali mencopot nama Nugroho sebagai Kepala BSSN karena dia memasuki masa pensiun sebagaimana ditetapkan dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/7/I/2025 pada 3 Januari 2025.

Posisi Kepala BSSN saat itu pun masih diampu oleh pejabat lamanya, Hinsa Siburian sampai akhirnya Nugroho dilantik oleh Presiden sore ini.

Nugroho, yang menjadi pilihan Prabowo untuk memimpin BSSN karena punya pengalaman panjang di dunia intelijen selama berkarier di militer.

Ia pernah menjabat sebagai Inspektur Utama Badan Intelijen Negara (BIN) dan Direktur Komunikasi Massa BIN. Semasa Prabowo menjabat Menteri Pertahanan, Nugroho dipercaya sebagai Staf Ahli Menhan Bidang Politik.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kepala BSSN rencanakan strategi cegah situs pemerintah disusupi judol