Bupati Agam ajak ASN sukseskan Pemilu hadir ke TPS

id Bupati Agam Andri Warman,Berita agam,Berita sumbar,Pemilu 2024

Bupati Agam ajak ASN sukseskan Pemilu hadir ke TPS

Bupati Agam Andri Warman. Antara/Altas Maulana. 

Lubukbasung (ANTARA) - Bupati Agam, Sumatera Barat Andri Warman mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menyukseskan Pemilu serentak 2024 dengan hadir ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk memberikan hak pilih, agar partisi meningkat nantinya.

"Mari datang ke TPS pada 14 Februari 2024 untuk memberikan hak pilih sesuai dengan keinginan," katanya di Lubuk Basung, Jumat.

Ia mengatakan, ASN juga diminta untuk mengajak keluarga dan tetangga yang telah terdaftar dalam daftar pemilih tetap ke TPS.

Mudah-mudahan dengan cara itu, maka partisipasi pemilih pada Pemilu nanti cukup tinggi di Agam.

"Dengan upaya ini partisipasi cukup tinggi di Agam pada Pemilu nantinya dan pelaksanaan Pemilu," katanya.

Ia menambahkan, pelaksanaan Pemilu serentak 2024 masih tinggal 19 hari lagi dan saat ini kondisi Agam masih aman.

Namun ia berharap kondisi ini berlanjut sampai hari pemilihan dan rapat pleno penetapan perolehan suara.

Begitu juga pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang bakal berlangsung beberapa bulan kedepan.

Ini dalam rangka menjaga stabilitas politik dan ekonomi masyarakat di Agam.

"Semua ini dalam rangka stabilitas politik dan ekonomi masyarakat Agam," katanya.