Mandiri Sungai Nyalo Bike Camp" dukung kemajuan pariwisata Mandeh

id Mandiri Sungai Nyalo Bike Camp,pariwisata di Kawasan Mandeh ,Berita sumbar

Mandiri Sungai Nyalo Bike Camp" dukung kemajuan pariwisata Mandeh

Salah satu peserta "Mandiri Sngai Nyalo Camp" di Kawasan Wisata Mandeh, pada Minggu (30/7). ANTARA/Iggoy El Fitra

Padang (ANTARA) - Even bertajuk "Mandiri Sungai Nyalo Bike Camp" digelar di Kawasan Wisata Bahari Terpadu (KWBT) Mandeh, Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) selama dua hari berturu-turut yakni pada Sabtu dan Minggu 30 (30/7) untuk kemajuan pariwisata kawasan setempat.

"Kami berharap even ini bisa memberikan kontribusi dalam memajukan dunia pariwisata di Kawasan Mandeh yang memang indah," kata Wakil Direktur Utama Mandiri Alexandra askandar yang hadir langsung di Mandeh, pada Minggu.

Ia mengatakan dengan segala potensi serta keindahan alam yang dimiliki Mandeh maka even yang bertujuan untuk meningkatkan daya tarik pariwisata perlu didukung.

"Semoga ke depan Mandiri bisa kembali mendukung kegiatan di Mandeh, karena memang pantas untuk dijadikan tujuan pariwisata di tanah air. Bagaikan surga tersembunyi, pemandangannya indah, pantai jernih, dikelilingi bukit-bukit, dan banyak lagi," jelasnya.

Alexandra mengatakan Mandiri senantiasa berkomitmen untuk mendukung kemajuan bidang pariwisata di Indonesia, serta pemberdayaan masyarakat melalui program yang bisa disinergikan dengan pihak terkait salah satunya pemerintah daerah.

Untuk diketahui "MAndiri Sungai Nyalo Bike Camp" digelar selama dua hari berturut-turut di Mandeh yakni pada 29 sampai 30 Juli 2023.

Kegiatan tersebut diikuti oleh peserta mencapai 400 orang, 250 orang di antaranya adalah pehobi sepeda santai dari Sumbar, Riau, dan Jambi.

Dalam kegiatan tersebut para peserta mengikuti kegiatan kemping, sepeda santai, dan ada juga lomba King of Mountain bagi pesepeda profesional.

Lomba King of Mountain menempuh jarak sekitar tujuh kilometer dengan melewati Puncak Paku di Sungai Nyalo, yakni jalan dengan tanjakan yang ekstrem.

Wakil Komisaris Utama Bank Mandiri Andrinof Chaniago mengatakan pihaknya merespon positif kegiatan yang telah digelar di kawasan Mandeh itu.

Selain bersepeda dan pertunjukan seni budaya, kata Andrinof, kegiatan Bike Camp juga disisipkan kegiatan edukasi sadar lingkungan dan kebersihan.

"Edukasi dan sosialisasi ke masyarakat untuk sadar lingkungan, sadar kebersihan, juga menjadi salah satu misi kita di BUMN, itulah dasarnya Bank Mandiri merespon positif dan menjadi pendukung utama kegiatan ini," kata Andrinof.

Sementara itu Sekretaris Daerah Pesisir Selatan Mawardi Roska menyambut baik dukungan bagi kemajauan Mandeh, ia juga mengacungkan jempol kepada Badan Usaha Milik Nagari (BUMNag) Sungai Nyalo yang sudah berkegiatan secara aktif.