Wapres: Masa Lalu Bukan untuk Dibanggakan

id Wapres, 100, Tahun, Adabiah

Padang, (AntaraSumbar) - Wakil Presiden Jusuf Kalla, mengatakan bahwa masa lalu bukan untuk dibanggakan, tetapi harus dijadikan pendorong untuk kemajuan pada masa depan.

"Syarikat Oesaha Adabiah telah mendirikan lembaga pendidikan sejak berdiri 1915. Banyak tokoh yang telah dilahirkan dalam rentang 100 tahun. Tetapi jangan terpaku pada sejarah. Jadikan pendorong kemajuan masa yang akan datang," katanya saat menghadiri peringatan 100 tahun berdirinya Syarikat Oesaha Adabiah di Padang, Minggu.

Menurutnya, kemajuan suatu bangsa tidak hanya bergantung pada Sumber Daya Alam (SDA), tetapi juga bergantung pada Sumber Daya Manusia (SDM).

"Kita bisa menyebut Jepang, Korea dan banyak negara yang maju karena memiliki SDM yang bagus. Ini patut menjadi contoh," katanya.

Dia meminta Adabiah sebagai lembaga yang memiliki sejarah panjang dalam mendidik generasi muda di Sumbar tetap terjaga secara kualitas hingga tidak kalah dari lembaga lain.

"Sekarang masyarakat juga sudah menyadari pentingnya pendidikan, karena itu mereka bersedia untuk membayar mahal asalkan anaknya mendapatkan pendidikan yang berkualitas," katanya.

Senada, Ketua Pembina Yayasan Syarikat Oesaha Adabiah, Prof DR Awaloedin Djamin mengatakan, tidak ada gunanya SDM yang melimpah tanpa didukung SDA yang memadai.

"Adabiah berkomitmen untuk memberikan yang terbaik untuk pendidikan masyarakat Sumbar," katanya. (*)