Natal, Brazil, (Antara/Reuters) - Amerika Serikat berhasil meraih mimpinya pada pertandingan perdana mereka di Piala Dunia ketika Clint Dempsey mencetak gol tercepat kelima sepanjang sejarah turnamen akbar sepak bola itu tetapi mereka memetik kemenangan lewat gol dramatis penentu kemenangan di menit ke-86 yang dilesakkan John Brooks bagi kemenangan 2-1 atas Ghana, Senin (Selasa pagi WIB). Dempsey menggiring bola ke arah gawang dan kemudian disarangkannya saat pertandingan baru berlangsung 32 detik di Dunas arena sebelum Andre Ayew akhirnya mencetak gol bagi Ghana pada permainan mereka yang menekan di babak kedua untuk menyamakan kedudukan di menit ke 82. Pertandingan itu hampir berakhir imbang sampai pemain pengganti AS Brooks melompat untuk menandukkan sepak pojok Graham Zusi dan memberi AS kemenangan untuk membalas kekalahan mereka dari Ghana yang pernah mengakhiri kesertaan mereka dalam dua Piala Dunia terakhir. Tim asuhan Juergen Klinsmann itu akan menghadapi Portugal pada laga berikutnya di Grup G, dengan keyakinan baru bahwa mereka bisa mencapai babak 16 besar. (*/sun)
Berita Terkait

Bruno Gomes cetak gol ke gawang Persib di babak pertama
Senin, 10 Maret 2025 22:27 Wib

Erick Thohir: Pelabuhan Benoa cetak sejarah usai sandarkan tiga pesiar
Minggu, 23 Februari 2025 8:35 Wib

Gagal cetak kemenangan, Timnas U-20 imbang 0-0 lawan Yaman di laga terakhir Grup C
Rabu, 19 Februari 2025 21:09 Wib

Gimenez warnai debut dengan cetak gol saat Milan menang atas Empoli
Minggu, 9 Februari 2025 6:47 Wib

Calvin Verdonk cetak gol spektakuler saat Nijmegen tekuk Fortuna 4-1
Senin, 20 Januari 2025 5:09 Wib

Putra Patrick Kluivert cetak gol saat Bournemouth imbangi Chelsea
Rabu, 15 Januari 2025 10:09 Wib

Konsumsi Listrik Kendaraan EV di SPKLU Terus Cetak Rekor, Dirut PLN: Meningkat 500% Sepanjang Nataru
Rabu, 1 Januari 2025 23:35 Wib

BRIS cetak "return" tertinggi di antara emiten perbankan 2024
Selasa, 31 Desember 2024 19:39 Wib