Pemkab-Kejari Adakan Kerja Sama Perdata dan TUN

id Pemkab-Kejari Adakan Kerja Sama Perdata dan TUN

Painan, (Antara) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Selatan mengadakan perjanjian kerjasama terkait perkara perdata dan tata usaha negara (TUN) dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Painan, kabupaten setempat. Bupati Pessel, Nasrul Abit di Painan, Selasa, mengatakan perjanjian kerjasama tersebut dituangkan dalam naskah yang ditandatangani bupati dan Kepala Kejari Negeri Painan, Sutanto Karno Prabowo di Painan, Selasa. Kerjasama bertujuan agar tercapainya pelaksanaan roda pemerintahan yang bersih serta terhindar dari persoalan-persoalan hukum baik tata usaha negara maupun perdata. Sebelumnya kerjasama serupa juga telah dilakukan antara keduanya, namun, kedepan diharapkan lebih mampu meningkatkan efektifitas pelaksanaan pembangunan kabupaten itu. "Penandatanganan naskah kerjasama ini merupakan kelanjutan dari sebelumnya. Hasil yang dicapai dari kerjasama sebelumnya cukup bagus untuk pembangunan kabupaten ini, " tambahnya. Maka itu, kerjasama tersebut perlu dipandang secara konstruktif terutama untuk membantu pemerintah kabupaten (pemkab) dalam menangani berbagai gugatan baik perdata maupun TUN. Pada penandatanganan naskah perjanjian atau "memorandum of understanding" (MOU) di aula Kantor Bupati setempat, pada Selasa, hadir seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) kuasa pengguna anggaran (KPA), pejabat pembuat komitmen (PPK), dan pejabat pengadaan barang dan jasa di lingkungan pemkab setempat. Ia mengimbau, aparatur di kabupaten itu perlu terus meningkatkan kapasitas terutama dalam memahami aturan yang ada terkait dengan pelaksanaan kegiatan, sehingga program dan kegiatan dapat terlaksana dengan baik. Agar harapan ini tercapai, katanya, maka semua SKPD dan pejabat lainnya di lingkungan Pemkab diminta berkoordinasi dengan pihak-pihak yang ada di Kejaksaan. Koordinasi tersebut bertujuan agar tidak salah langkah dalam melaksanakan setiap program atau kegiatan yang dilakukan. Dari koordinasi tersebut akan didapat jalan yang terbaik untuk lepas dari segala permasalahan yang bakal timbul. (*/jun)