Jakarta (ANTARA) - Pelatih Barcelona Xavi Hernandez mengatakan dirinya puas dengan karakter yang ditampilkan oleh timnya ketika menekuk Villarreal dengan skor 3-0 pada pekan ke-10 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Jumat dini hari WIB.
Dikutip dari Football Espana, Jumat, kemenangan Barcelona ini lahir berkat brace yang dicetak oleh Robert Lewandowski dan satu gol dari pemain muda berbakat Ansu Fati.
Kemenangan ini sekaligus menjadi pelipur lara Barcelona yang pada pekan sebelumnya harus menelan kekalahan pahit dari musuh bebuyutan Real Madrid dengan skor 1-3 pada pekan ke-9 Liga Spanyol, akhir pekan lalu.
"Saya pikir kami memainkan pertandingan hebat, ini adalah giliran kami. Kami harus bereaksi. Itu bukan hari yang mudah setelah kalah di Bernabeu dan imbang dengan Inter," ujar Xavi kepada Marca.
"Ada banyak ekspektasi kepada tim ini, sangat banyak yang diharapkan. Kami telah menunjukkan wajah kami, kami menunjukkan karakter, intensitas bagus, sangat bagus di pertahanan, dan di atas semua itu, di serangan. Kami mencetak tiga gol melawan tim yang sedikit kebobolan. Secara umum perasaan yang bagus," sambungnya.
Berkat kemenangan ini, Barcelona mempertahankan posisinya di peringkat kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan torehan 25 poin dari 10 pertandingan, berselisih tiga poin dari Real Madrid di tempat pertama.
Selanjutnya Barcelona akan berhadapan dengan Athletic Bilbao yang dilatih oleh mantan pelatih mereka Ernesto Valverde pada pekan ke-11 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu waktu setempat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Xavi puas dengan karakter Barcelona ketika tekuk Villarreal
Berita Terkait
Xavi: Tak mudah melatih Barcelona yang hadapi masalah finansial
Senin, 27 Mei 2024 10:21 Wib
Xavi: Barcelona butuh banyak perubahan bila ingin bersaing musim depan
Minggu, 5 Mei 2024 7:46 Wib
Xavi Hernandez ungkap alasan tetap bertahan di Barcelona
Kamis, 25 April 2024 21:01 Wib
Xavi dikabarkan berubah pikiran dan akan bertahan di Barcelona
Kamis, 25 April 2024 5:36 Wib
Xavi : Kartu merah Araujo mengubah segalanya
Rabu, 17 April 2024 9:05 Wib
Xavi sebut PSG masih menjadi tim unggulan di Liga Champions
Kamis, 11 April 2024 6:58 Wib
Rodri janjikan City akan tampil beda lawan Real Madrid
Selasa, 9 April 2024 6:07 Wib
Diminati klub besar, De Zerbi: Saya 100 persen fokus untuk Brighton
Sabtu, 2 Maret 2024 12:55 Wib