ACT Padang dan Gojek sumbang paket pangan untuk mitra usia 60 tahun lebih

id ACT Padang,Gojek padang,Gojek,sumbang paket pangan,berita padang,berita sumbar,dampak covid-19,corona,dampak corona

ACT Padang dan Gojek sumbang paket pangan untuk mitra usia 60 tahun lebih

Penyerahan bantuan paket pangan kerja sama Gojek dan ACT Padang untuk para mitra Gojek. (Foto ACT Padang)

Padang, (ANTARA) - Lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cabang Padang, Sumatera Barat bersama Gojek bekerja sama menyumbangkan bantuan bagi mitra Gojek yang sudah berusia di atas 60 tahun.

Staf Pogram ACT Padang Roosli Silalahi melalui keterangan diterima di Padang, Rabu, mengatakan bantuan itu disediakan sebagai bentuk langkah bersama menghadapi dampak dari mewabahnya virus corona jenis baru.

Bantuan diserahkan untuk 63 mitra Gojek yang sudah berusia lebih dari 60 tahun berupa paket pangan di Kantor Gojek Padang pada Selasa(31/3).

"Kita berharap agar wabah ini segera berakhir karena telah memberi dampak bagi aktivitas masyarakat," katanya.

Bagi masyarakat yang ingin ikut membantu usaha pencegahan penularan virus tersebut dapat menyalurkan donasinya melalui tautan https://padang.indonesiadermawan.id/campaign/232/bersama-lawan-corona-di-indonesia.

Head of Corporate Affairs Gojek Wilayah Sumbagut Dian Lumban Toruan mengatakan pihaknya berupayanya membantu para mitra driver untuk memastikan keberlangsungan mata pencaharian mereka di tengah penurunan aktivitas masyarakat.

Meringankan beban biaya harian mitra melalui bantuan pangan untuk pengemudia usia di atas 60 tahun merupakan satu dari 12 program yang disiapkan perusahaan.

“Kami bersyukur salah satu program dapat dijalankan lewat kolaborasi dengan ACT Padang dan bersama dapat membagikan 63 paket kebutuhan pokok kepada para mitra lansia di Padang,” ujarnya.