Polsek Sungayang Ingatkan Warga Waspada Pencurian Ternak

id Polsek Sungayang

Batusangkar, (Antara) - Kepala Kepolisian Sektor (Polsek) Sungayang, Tanah Datar, AKP Kardila Sabri mengingatkan warga di daerah itu untuk waspada terhadap tindak pencurian ternak sapi yang mulai marak akhir-akhir ini.

Kami mengajak masyarakat untuk selalu memastikan kondisi ternak dalam keadaan aman dan dipantau terus menerus, katanya di Sungayang, Rabu.

Hal itu disampaikan Kapolsek karena telah terjadi tindak pindah pencurian ternak sapi yang dilakukan pelaku pada Rabu dini hari di Jorong Minangjaya Nagari Minangkabau, Sungayang.

Ia menjelaskan pemilik ternak, Masgul Hendri (41), warga Nagari Minangkabau, atas kejadian tersebut menderita kerugian materil sebesar Rp18 juta.

Polisi telah memeriksa beberapa orang saksi dan terus memburu pelaku pencurian yang telah meresahkan warga.

Sementara itu, Korban Masgul menyampaikan saat ia hendak melihat ternak sapinya sekitar pukul 08.30 WIB, ternyata sudah tidak berada lagi di kandangnya yang hanya berjarak 100 meter dari jalan raya Batusangkar - Sungayang.

Saya hanya menemukan usus dan isi dalam perut sapi serta anak sapi yang tak jauh dari kandang, ternyata pencuri menyembelih induk dan anak sapi serta membawa kabur daging sapi, katanya.

Ia menyayangkan pelaku pencurian juga menyembelih anak sapi dan meninggalkannya begitu saja bersama usus dan isi perut induk sapi. (*)

Pewarta :
Editor: Antara Sumbar
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.