Peduli pendidikan-SDM, Bupati Agam Kembali Raih Penghargaan

id Bupati Agam,Berita agam,Berita sumbar,Andri Warman meraih Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia

Peduli pendidikan-SDM, Bupati Agam Kembali Raih Penghargaan

Andri Warman meraih Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia

Lubukbasung (ANTARA) - Bupati Agam, Sumatera Barat Andri Warman meraih Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia kategori Aksesibilitas Pendidikan dan Peningkatan Sumber Daya Manusia dari Tempo, Selasa (29/8).

Penghargaan diserahkan langsung oleh Menpan RB Abdullah Azwar Anas kepada Bupati Agam Andri Warman di The Ritz-Carlton Hotel, Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (29/8) malam.

"Penghargaan yang diterima ini berkat dukungan dan komitmen saya dalam meningkatkan SDM," katanya di Lubuk Basung, Rabu.

Ia mengatakan, sejak dilantik menjadi bupati, Ia ingin menjadikan masyarakat Agam yang memiliki pendidikan tinggi dan berkualitas.

Ia memberikan perhatian besar terhadap dunia pendidikan dan peningkatan sumber daya manusia.

Hal ini bertujuan untuk melahirkan generasi berkualitas yang akan menjadi tokoh terkemuka di masa mendatang.

“Uang bukan kendala, selalu ada solusi jika ada kemauan," katanya.

Ia menambahkan, dalam membangun masyarakat yang mandiri, berdaya saing, berkualitas dan berkarakter, Bupati Agam hadirkan berbagai program unggulan seperti bantuan biaya hidup program Agam Maju Generasi Pintar, Kampung Inggris, Rumah Tahfiz, dan Musabaqah Hifzil Quran.

Ia juga mengangkat anak asuh pada setiap momen yang ia kunjungi. Saat ini sebanyak 172 orang anak asuh yang diangkat oleh orang nomor satu di Agam tersebut, baik dari sebelum ia menjabat hingga saat ini.

Bupati yang telah mengabdikan diri selama 33 tahun sebagai dosen tersebut selalu berpesan kepada generasi muda agar tidak minder dan jangan pesimistis dalam hidup.

“Pegang prinsip saya, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini jika kita mau,” katanya.

Atas perhatian ri dunia pendidikan, Bupati Agam kerap diganjar penghargaan dalam bidang pendidikan dan SDM seperti Best Leaders of the Year Padang TV serta yang terbaru Apresiasi Tokoh Indonesia dari Tempo Media.

"Saya berpesan kepada generasi muda agar tidak minder dan jangan pesimis dalam hidup, karena tidak ada yang tidak mungkin jika kita mau," katanya.

Sementara Direktur Utama PT Tempo Inti Media, Arif Zulkifli mengatakan kolaborasi antara Tempo dan Pemda selalu dirayakan bersama sebagai tongkat kemajuan pembangunan dan pemenuhan kebutuhan dasar publik.

“Apresiasi ini adalah penghargaan Tempo untuk semua mitra kami Pemerintah Daerah di seluruh penjuru nusantara yang telah bekerjasama dengan Tempo dalam mewujudkan pencapaian yang luar biasa dari berbagai hal demi kemajuan Indonesia,” katanya.

Terdapat lima orang kepala daerah yang mendapatkan penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia kategori Aksesibilitas Pendidikan dan Peningkatan SDM karena terus berupaya meningkatkan kemampuan melalui aksesibilitas pendidikan, bantuan biaya pendidikan hingga program siap kerja yakni Pemkab Agam, Pemkab Lombok Tengah, Pemkot Cilegon, Pemkot Surabaya dan Pemkot Gorontalo.