Pertamina: Stok BBM Aman di Mentawai seusai Kapal BBM diterjang ombak

id Pertamina,Sumbar,BBM, Minyak

Pertamina: Stok BBM Aman di Mentawai seusai Kapal BBM diterjang ombak

Kapal pengangkut BBM terdampar di Pantai Padang (ANTARA/ HO Pertamina)

Padang (ANTARA) - PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok BBM di Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumatera Barat dalam keadaan aman meski dua unit kapal pengangkut BBM diterjang ombak tinggi sehingga terdampar di Pantai Padang.

Sales Area Manager Pertamina Patra Niaga Wilayah Sumatera Barat Narotama Aulia Fazri di Padang,Jumat, mengakui jika kapal yang terdampar di perairan Pantai Padang merupakan kapal pengangkut BBM untuk wilayah Mentawai.

"Pertamina saat ini segera mengevakuasi dan mencari kapal pengganti. Sejauh ini, tak ada persoalan BBM di Mentawai," kata dia.

Meski kapa terdampar di perairan Pantai Padang, namun pihaknya memastikan persediaan BBM di Mentawai masih aman dan terkendali.

Ia memastikan bahwa Pertamina terus melakukan upaya-upaya terukur dalam penanganan dua unit kapal yang terseret ombak tersebut agar pelayanan kepada masyarakat tetap berlangsung.

"Kondisi saat ini, arus ombak masih relatif tinggi. Setelah arus ombak sudah agak tenang, pihak KSOP dan transportir akan melakukan penarikan untuk kapal yang terseret ombak ini,” kata dia.

Dari laporan yang diterima, kapal pengangkut BBM yang terdampar itu memang mengalami kebocoran karena badan kapal.

Namun kapal tersebut dalam kondisi kosong sehingga tidak terjadi kebocoran yang dapat mencemari perairan Pantai Padang.

"Alhamdulillah untuk kapal yang satu ini, tidak terdapat muatan BBM, sehingga tidak ada kebocoran yang mencemari laut," katanya.