Jakarta, (ANTARA) - Pelatih Dewa United FC Nil Maizar mengingatkan anak asuhnya untuk tidak mudah berpuas diri dengan kemenangan yang diraih atas Bhayangkara FC pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Benteng Taruna, Banten, Minggu (14/8).
Dewa United yang berstatus sebagai tim promosi sukses mengalahkan Bhayangkara FC, kampiun Liga 1 2017, dengan dua gol tanpa balas yang dicetak masing-masing oleh Karim Rossi dan Rangga Muslim.
"Mudah-mudahan hasil ini membuat Dewa United FC semakin matang dan menunjukkan jati dirinya untuk bisa bersaing di Liga 1," kata Nil Maizar, dikutip dari laman resmi klub, Senin.
Hasil tersebut juga merupakan kemenangan kedua bagi Dewa United yang sebelumnya mengalahkan sesama tim promosi, yaitu Persis Solo dengan skor 2-3 pada laga perdana.
Untuk dua laga lainnya, Tangsel Warriors, julukan Dewa United, menelan kekalahan beruntun kontra tim senior Liga 1, yakni Persikabo 1973 dengan skor 1-3 dan Persita Tangerang (0-1).
Selain itu, Nil Maizar berharap kemenangan tersebut membuat para pemainnya bisa semakin termotivasi menghadapi laga selanjutnya.
"Mudah-mudahan mereka tetap rendah hati sehingga tim ini semakin baik ke depannya," katanya.
Laga berikutnya, Dewa United FC akan menjalani laga tandang kontra Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (19/8/2022) mendatang. (*)
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Nil Maizar minta pemain Dewa United tak cepat puas diri