Dipasok 9.440 tabung/hari, masyarakat Agam tak bakal sulit dapatkan elpiji tiga kilogram di Ramadhan sampai Idul Fitri 1442 H

id berita agam,berita sumbar,gas

Dipasok 9.440 tabung/hari, masyarakat Agam tak bakal sulit dapatkan elpiji tiga kilogram di Ramadhan sampai Idul Fitri 1442 H

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Agam, Nelfia Fauzana sedang meninjau pangkalan. (Antarasumbar/Yusrizal)

Elpiji itu didistribusikan ke 267 unit pangkalan tersebar di 16 kecamatan,
Lubukbasung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam, Sumatera Barat menjamin ketersediaan elpiji tiga kilogram dan masyarakat tidak bakal kesulitan untuk mendapatkan elpiji selama Ramadhan sampai Idul Fitri 1442 Hijriyah.

"Pasokan elpiji tiga kilogram tersedia selama Ramadhan dan Idul Fitri," kata Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Agam, Nelfia Fauzana di Lubukbasung, Kamis.

Ia mengatakan kuota elpiji Agam pada 2021 sebanyak 3.445.600 tabung atau 9.440 tabung per hari.

Elpiji itu didistribusikan ke 267 unit pangkalan tersebar di 16 kecamatan.

"Elpiji itu didistribusikan oleh 11 agen ke 267 unit pangkalan," katanya.

Ia mengakui, pihaknya belum menerima keluhan warga terkait kelangkaan gas elpiji tiga kilogram selama Januari sampai dua hari Ramadhan.

Untuk harga enceran tertinggi elpiji tiga kilogram tingkat pangkalan Rp17.900 per tabung.

Namun dengan kondisi daerah cukup jauh, pangkalan menjual Rp19 ribu sampai Rp20 ribu per kilogram.

"Kondisi daerah cukup jauh, maka kita masih toleransi menjual elpiji itu Rp19 ribu sampai Rp20 ribu per kilogram," katanya.

Kuota elpiji kilogram pada 2020 sebanyak 3.445.600 tabung, pada 2019 sebanyak 3.887.388 tabuang dan 2018 sebanyak 3.790.788 tabuang.

Naiknya kuota pada 2018 dan 2019 setelah PT Pertamina melakukan operasi pasar dalam mengatasi kelangkaan elpiji tiga kilogram.

"Kelangkaan itu terjadi menjelang dan setelah lebaran," katanya. ***1***