Wawako Padang Panjang kembali lakukan sidak dan ingatkan ASN tingkatkan kerjasama

id Padang Panjang,wawako asrul,kinerja asn

Wawako Padang Panjang kembali lakukan sidak dan ingatkan ASN tingkatkan kerjasama

Wakil Wali Kota Padang Panjang Asrul saat memberi arahan di Diskominfo Padang Panjang. (ANTARA/HO-Diskominfo Padang Panjang)

Padang Panjang (ANTARA) - Wakil Wali Kota Padang Panjang, Sumatera Barat Asrul kembali melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah organisasi perangkat daerah dan mengingatkan ASN agar meningkatkan kerja sama dalam bertugas untuk percepatan pencapaian visi dan misi kepala daerah.

Perangkat daerah yang dikunjungi pada Selasa adalah instansi yang pemimpinnya baru dilantik pada awal tahun ini yaitu Dinas Komunikasi dan Informatika, Bappeda dan Dinas Sosial PPKBPPA.

Di samping memberikan arahan terkait meningkatkan kerjasama dalam bertugas, wakil wali kota juga memberikan arahan setiap ASN selalu disiplin dalam bekerja.

Ia mengatakan 2020 merupakan tahun ke dua baginya mendampingi kepala daerah memimpin Padang Panjang dan menjadi saat untuk membuktikan visi dan misi sehingga perangkat daerah diminta bekerja lebih baik.

"Kerjasama yang baik dan hubungan harmonis antarpegawai kami rasa menjadi salah satu kunci untuk keberhasilan mencapai visi misi," katanya.

Seperti arahan dalam sidak sebelumnya, Asrul juga mengarahkan Dinas Komunikasi dan Informatika, Bappeda dan Dinas Sosial PPKBPPA mengadakan evaluasi kegiatan setiap satu kali seminggu.

Di Dinas Kominfo ia menginstruksikan agar menjalankan tupoksi secara lebih baik di bidang publikasi dan harus bisa menjadi penyampai informasi seputar kerja setiap perangkat daerah kepada masyarakat.

Dinas Sosial PPKBPPA harus bisa memperkuat basis data dan rutin memperbarui data kemiskinan. Dinas Sosial diminta untuk dapat menanggulangi kemiskinan dengan target 1/2 persen dari angka kemiskinan.

"Jika terdapat kendala, dalam evaluasi kegiatan agar disampaikan pada pimpinan, jika tidak selesai juga sampaikan kepada saya dan wali kota," katanya.