BNI Cabang Payakumbuh berbagi bersama membangun negeri, Lipatgandakan kebaikan

id BNI,Ramadhan

BNI Cabang Payakumbuh berbagi bersama membangun negeri, Lipatgandakan kebaikan

Pimpinan BNI Cabang Payakumbuh berbagi paket sembako kepada masyarakat dan petugas kebersihan. (Ist)

Payakumbuh (ANTARA) - Sebagai bentuk kepedulian BNI dan dalam rangka membina hubungan tali persaudaraan dan silahturahmi PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Payakumbuh menyelenggarakan kegiatan di bulan suci Ramadhan 1440 H dengan berbagi sembako kepada masyarakat yang membutuhkan dan bantuan sarana prasarana tempat ibadah.

Kegiatan yang bertajuk Mari Lipat Gandakan Kebaikan ini dihadiri oleh Asisten III Amriul Dt. karayiang, Pemimpin Cabang BNI Payakumbuh Muhammad Yusrin, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Payakumbuh Dafrul Pasi beserta karyawan, Wali Nagari Tj. Haro Sikabu-kabu, Maskar, Pengurus Mesjid Baiturrahman Payakumbuh Irwandi, Selasa di halaman Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kota Payakumbuh.

Dalam sambutannya Assiten III menyampaikan ucapan terima kasih dari Pemerintah Kota Payakumbuh kepada BNI yang sangat peduli kepada lingkungan sosial dan berharap program ini berkelanjutan dan lebih ditingkatkan.

“Program BNI Berbagi dengan tema Mari Lipat Gandakan Kebaikan merupakan kegiatan serentak berbagi 100.000 bingkisan Ramadhan yang dilakukan di seluruh Indonesia, BNI Cabang Payakumbuh membagikan bantuan sembako sebanyak 250 paket sembako yang dibagi kepada petugas kebersihan dan pertamanan dari Dinas Lingkungan Hidup, dan masyarakat kurang mampu di Tanah Datar dan Lima Puluh Kota” papar Pemimpin Cabang BNI Payakumbuh Muhammad Yusrin.

Kegiatan ini dikemas dalam bentuk pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu, dan bantuan sarana ibadah kepada masjid serta mushala.

Bantuan yang diserahkan antara lain pembagian sembako yang berisikan beras, minyak,gula, mie instan,dan sirup serta bantuan bagi peningkatan sarana prasarana tempat ibadah untuk 2 masjid.

BNI berharap dengan adanya bantuan sembako ini dapat membantu pemenuhan sebagian dari kebutuhan masyarakat di bulan Ramadhan ini
Pimpinan BNI Cabang Payakumbuh berbagi paket sembako kepada masyarakat dan petugas kebersihan. (Ist)
Selain itu BNI berharap bahwa kegiatan ini juga dapat membantu masjid atau mushala yang dalam tahap renovasi dan dapat memenuhi pengadaan prasarana lain yang akan digunakan untuk mendukung kegiatan beribadah di masjid tersebut.

Adapun 2 masjid yang diberikan bantuan oleh Bank BNI adalah Mesjid Baiturrahman di Payobasung Kota Payakumbuh dan Mesjid Abrar di Tj. Haro Sikabu kabu Kab. Lima puluh Kota(*)