Selama Ramadhan, Polisi Dharmasraya Giatkan Patroli

id Polisi, Patroli, Ramadhan

Selama Ramadhan, Polisi Dharmasraya Giatkan Patroli

Ilustrasi - Polisi. (Antara)

Pulau Punjung, (Antara Sumbar) - Kepolisian Resor (Polres) Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar), membentuk tim patroli khusus guna menciptakan situasi aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan 1438 Hijriah.

"Patroli ini pada pusat keramaian dan tempat ibadah," kata Kasat Reskrim Polres Dharmasraya, AKP Ardhi Zul Hasbih Nasution di Pulau Punjung, Jumat.

Ia menjelaskan anggota tim akan memulai patroli saat sore hari di sekitar titik keramaian pasar "pabukoan" atau menu berbuka puasa menjelang waktu berbuka puasa tiba.

Kemudian, patroli dilanjutkan pada malam harinya untuk menjaga keamanan pelaksanaan shalat tarawih dan lingkungan rumah warga karena ini merupakan waktu rawan terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian.

"Itulah beberapa upaya yang kami lakukan selama Ramadhan guna memastikan rasa aman bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa," katanya.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan meskipun penegak hukum telah merancang program dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Menurutnya keamanan harus menjadi tanggung jawab bersama antara masyarakat dan penegak hukum karena tindak kejahatan dapat terjadi kapan dan dimanapun.

Secara terpisah, Wali Nagari atau Kepala Desa Sungai Langkok, Kecamatan Tiumang, Narin Imam saat dimintai tanggapan mengatakan, menyambut baik upaya pihak kepolisian dalam memberi keamanan bagi masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

Selain itu, kata dia, pihaknya juga telah memberi instruksi kepada masyarakat untuk membangun budaya ronda setiap jorong atau dusun.

"Kami bersama masyarakat rutin melaksanakan ronda malam, dengan cara bergantian. Partisipasi masyarakat juga cukup baik," ujarnya. (*)