Tujuh Taekwondoin Sumbar Ditargetkan Lolos PON

id PON

Padang, (Antara) - Sebanyak tujuh taekwondo-in (atlet taekwondo) Sumatera Barat (Sumbar), ditargetkan untuk bisa lolos pada babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 yang akan berlangsung di Jawa Tengah, November 2015.

Pelatih Kepala Tim Taekwondo Sumbar, Budi Ilyas di Padang, Senin, mengatakan target yang dicanangkan tersebut berdasarkan kekuatan dan potensi pada nomor unggulan di tim.

"Untuk meloloskan tujuh atlet, kami sangat optimistis dan peluangnya cukup besar," katanya.

Ia menyebutkan, dalam menyongsong babak kualifikasi tersebut, sebanyak 25 atlet sedang dipersiapkan dan tergabung dalam pemusatan dan latihan.

Dari 25 taekwondoin itu, akan dijaring menjadi 21 atlet yang selanjutnya 16 atlet putra dan putri akan turun pada nomor kyurugi (tanding) dan lima atlet untuk nomor pom sae (jurus).

Ia menambahkan, sebelum mengikuti babak kualifikasi, seluruh atlet akan menjalani pertandingan uji coba yang direnakan usai Ramadhan.

"Dari program awal, kami mengagendakan tiga pertandingan uji coba, termasuk turun pada kejuaraan Internasional Indonesia Open, September 2015," katanya.

Ia mengatakan, meski saat ini dalam bulan puasa Ramadhan, namun seluruh atlet tetap menggelar latihan yang disesuaikan dengan program baru.

"Durasi latihan kami kurangi, biasanya pagi dan sore, namun dalam Ramadhan ini hanya sore saja, tapi ada juga atlet latihan mandiri," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumbar, Syahrial Bakhtiar mengharapkan PON 2016 menjadi momen bagi tim taekwondo untuk bisa menyumbangkan medali emas.

"Sudah saatnya taekwondo Sumbar meraih medali emas, PON 2016 adalah momen yang tepat untuk itu," katanya. (*)