Baznas Solok Salurkan Zakat untuk 590 Penerima

id Baznas

Baznas Solok Salurkan Zakat untuk 590 Penerima

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). (Antara)

Arosuka, (Antara Sumbar) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Solok, Sumatera Barat menyalurkan zakat sebesar Rp450 juta kepada 590 penerima yang terdiri dari bantuan pendidikan, biaya perobatan dan fisabilillah.

Ketua Baznas Kabupaten Solok, Sukardi di Arosuka, Rabu, merinci pendistribusian zakat yang dilaksanakan di Masjid Agung Nurul Muchlisin itu, zakat pendidikan untuk 136 orang sebesar Rp176 juta, untuk bantuan berobat sebanyak 36 orang sebesar Rp60 juta, serta untuk fisabilillah sebanyak 418 orang sebesar Rp214 juta.

Ia menjelaskan dana zakat yang disalurkan itu merupakan zakat yang dikumpulkan dari zakat mal atau zakat harta para pegawai di Kabupaten Solok.

"Diharapkan kepada semua mustahiq atau penerima zakat agar dapat mempergunakan dana zakat ini sesuai peruntukannya," ujarnya.

Sementara itu, Bupati Solok Gusmal mengatakan Baznas bisa menjalin silaturahim dengan masyarakat melalui acara pendistribusian zakat kepada warga membutuhkan.

"Oleh karena itu saya minta agar penyaluran zakat ini tepat sasaran," ujarnya.

Ia mengatakan program Baznas sangat mulia, yaitu membantu masyarakat dan anak-anak yang kesulitan mendapatkan dana masuk perguruan tinggi, dan untuk menyelesaikan kuliahnya, membantu masyarakat yang kesulitan dana untuk biaya kesehatan serta membantu para fisabilillah atau orang yang berjuang dalam agama Allah SWT.

"Saya mengapresiasi Baznas Kabupaten Solok yang telah membantu menjalankan program mulia ini, karena aturan pemerintah pusat, pemerintah daerah tidak bisa menganggarkan dana untuk kegiatan ini," ujarnya.

Sebagai lembaga resmi yang mengelola zakat, Baznas dapat dipercaya masyarakat untuk menyalurkan zakatnya.

Kepada para mustahiq agar dapat menggunakan dana zakat dengan bijak dan tidak menyimpang. (*)