Perempat final Liga Europa: Manchester United gagal menang gara-gara Andre Onana

id Manchester United,Tottenham,Eintracht Frankfurt.,Lazio,Liga Europa

Perempat final Liga Europa: Manchester United gagal menang gara-gara Andre Onana

Arsi Foto - Manchester United's Cameroonian goalkeeper #24 Andre Onana watches as a shot from Bodoe/Glimt's Norwegian midfielder #26 Hakon Evjen beats him for Bodoe/Glimt's first goal during the UEFA Europa League, League Phase football match between Manchester United and Bodoe/Glimt at Old Trafford stadium in Manchester, north west England, on November 28, 2024. (Photo by Oli SCARFF / AFP) (AFP/OLI SCARFF)

Jakarta (ANTARA) - Kemenangan di depan mata Manchester United sirna oleh eror kiper Andre Onana sehingga harus puas dengan hasil seri, sementara Lazio menelan kekalahan di kandang lawan ketika melakoni leg pertama babak perempat final Liga Europa, Jumat dini hari WIB.

Manchester United versus Lyon di Stadion Groupama, Decines-Charpieu, berakhir seri 2-2.

United berbalik unggiul 2-1 berkat gol Leny Yoro dan Joshua Zirkzee, setelah Lyon unggul 1-0 lewat Thiago Almada. Rayan Cherki kemudian melenyapkan kemenangan di depan mata United melalui golnya pada menit tambahan babak kedua.

Pekan depan Manchester United giliran menjamu Lyon dalam leg kedua dan diwajibkan menang untuk mencapai semifinal Liga Europa.

Hasil imbang juga didapatkan oleh Tottenham setelah ditahan seri 1-1 oleh Eintracht Frankfurt di Stadion Tottenham Hotspur, London.

Tottenham tertinggal lebih dahulu akibat gol Hugo Ekitike, namun menyamakan kedudukan berkat gol penyeimbang Pedro Porro.

Tottenham memanggul misi berat mesti menang di kandang Eintracht Frankfurt pekan depan agar melaju ke semifinal.

Lazio menjadi satu-satunya tim yang menelan kekalahan pada leg pertama setelah menyerah 0-2 kepada Bodo/Glimt di kandang klub Norwegia itu di Stadion Aspmyra, Bodo.

Kedua gol Bodo/Glimt dicetak oleh Ulrik Saltnes. Lazio harus menang di kandangnya pekan depan dalam leg kedua.

Hasil perempat final Liga Europa leg pertama:

Bodo/Glimt 2 - 0 Lazio

Rangers 0 - 0 Athletic Club

Lyon 2 - 2 Manchester United

Tottenham 1 - 1 Eintracht Frankfurt.