Jaga tradisi, SMP IT Darul Hikmah Pasaman Barat gelar festival ma-apam

id SMP IT Darul Hikmah,Berita pasbar,Berita sumbar

Jaga tradisi, SMP IT Darul Hikmah Pasaman Barat gelar festival ma-apam

Makanan apam siap tersaji pada festival ma-apam yang diadakan di SMP IT Darul Hikmah Pasaman Barat, Sabtu (27/1/2023). Antara/Altas Maulana. 

Sim (ANTARA) - SMP IT Darul Hikmah, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat menggelar festival ma-apam sebagai upaya menjaga tradisi yang telah berlangsung puluhan tahun dan memupuk kebersamaan di bulan Rajab dan Sya'ban menyongsong bulan Ramadhan Ramadhan 1445 Hijriah, Sabtu.

Kepala SMP IT Darul Hikmah Ustadzah Fitri Dahlia di Simpang Empat, Sabtu, mengatakan SMP IT Darul Hikmah kembali mengadakan festival ma-apam yang diikuti seluruh santri di halaman SMP IT Darul Hikmah, Sabtu (27/1) pagi.

Saat festival para santri beberapa perwakilannya memakai baju adat Minangkabau saat ma-apam.

"Tradisi memasak makanan yang terbuat dari tepung beras yang dinamakan ma-apam itu sebagai upaya melestarikan adat istiadat dan menjalin kebersamaan, kekompakan serta kesabaran memasak," katanya.

Memasak apam itu asik, penuh canda tawa dan kebahagian. Tradisi ini akan terus lestari jika semua pihak bisa melanjutkan tradisi ini. Selain itu, ada doa yang tersemat di balik tradisi tersebut.

Salah seorang santri kelas 7 SMP IT Darul Hikmah Salwa, mengatakan sangat bahagia bisa mengikuti kegiatan itu secara bersama-sama.

"Kegiatan ma-apam ini pertama kalinya atau perdana saya ikuti. Semoga kelompok BPI saya bisa meraih Juara 1 dalam perlombaan festival ma-apam SMP IT Darul Hikmah," harapnya.

Ia mengucapkan ucapan terima kasih kepada Kepala SMP IT Darul Hikmah, ustadz dan ustadzah yang telah mengadakan festival ma-apam secara meriah.

Bahan dasar pembuat apam terbilang sangat mudah didapat, seperti tepung beras yang sudah ditumbuk, santan kelapa, garam, gula, dan sejumlah pemanis alami seperti gula aren.

Setelah di siapkan semua bahan diaduk menjadi satu dan berbentuk cairan putih. ***3***