Wabah Corona, DPRD Pariaman tunda kunjungan keluar daerah

id DPRD Pariaman,covid-19,virus corona

Wabah Corona, DPRD Pariaman tunda kunjungan keluar daerah

Ketua DPRD Kota Pariaman, Sumbar Fitri Nora. (Antara Sumbar/Aadiaat M. S.)

Pariaman (ANTARA) - DPRD Kota Pariaman, Sumatera Barat menunda kunjungan keluar dan menerima kunjungan dari luar daerah hingga 2 April 2020 guna mencegah penyebaran virus Corona jenis baru atau COVID-19 di daerah itu.

"Hal ini berlaku semanjak 20 Maret. Tapi ini tidak mengurangi kinerja anggota DPRD Kota Pariaman," kata Ketua DPRD Kota Pariaman Fitri Nora di Pariaman, Senin.

Ia mengatakan saat ini anggota DPRD Pariaman fokus mengawasi kinerja dan membantu eksekutif dalam menangani penyebaran COVID-19 di Kota Pariaman.

Pihaknya pun siap mendukung eksekutif jika mau mengalihkan penganggaran yang telah disusun untuk pencegahan penyebaran COVID-19.

"Kan sudah ada aturan dari presiden untuk menggeser anggaran untuk antisipasi penyebaran COVID-19," katanya.

Bahkan, lanjutnya pihaknya siap mendukung pihak eksekutif menganggarkan anggaran hingga Rp20 miliar untuk pencegahan penyebaran virus itu.

Ia menyampaikan 20 anggota DPRD Kota Pariaman juga ikut menyosialisasikan kepada masyarakat yang belum mengganggap serius wabah COVID-19 agar mau mengikuti imbauan dari pemerintah untuk berdiam di rumah.

"Kami pergi terakhir keluar daerah itu 2 Maret yaitu pulang dari bimbingan teknis dan telah menjalani pemeriksaan," ujarnya.

Semenjak tanggal tersebut, lanjutnya dirinya tidak lagi menandatangani surat perjalanan dinas angota DPRD Kota Pariaman untuk keluar daerah.