Dua pengendara motor beserta penumpangnya luka bakar serius usai tabrakan hebat di Pesisir Selatan

id tabrakan sepeda motor,pesisir selatan,berita sumbar

Dua pengendara motor beserta penumpangnya luka bakar serius usai tabrakan hebat di Pesisir Selatan

Evakuasi sepeda motor milik korban. (ist)

Painan, (ANTARA) - Dua pengendara dan satu penumpang sepeda motor terbakar akibat kecelakaan yang terjadi di jalan raya Tapan - Sungai Penuh tepatnya di Sako, Kecamatan Ranah IV Hulu Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Kamis (2/1).

"Kecelakaan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, akibatnya tiga orang mengalami luka bakar yang serius," kata Kasat Lantas Pesisir Selatan, Ipda Yuliadi di Painan.

Ia menjelaskan, korban bernama Jefri (15) pelajar dan beralamat di Limau Purut Muaro Sako dan Rahma (15) yang juga berlamat di di Limau Purut Muaro Sako, Kecamatan Ranah IV Hulu Tapan serta Herman Pelangai (36).

Kejadian, sebutnya, bermula ketika sepeda motor yang dikendarai Herman Pelangai melaju dari arah Tapan dan tiba-tiba datang sepeda motor yang dikendarai Jendri dari arah Muaro Sako.

Akibatnya tabrakan antara kedua sepeda motor tidak dapat terelakan sehinga timbul percikan api dan membakar kedua sepeda motor dan satu penumpang.

Ketiga korban mengalami luka bakar yang serius dan selanjutnya dibawa ke Puskesmas Ranah IV Hulu Tapan dan dirujuk ke RSUD Tapan dan berikutnya dirujuk ke salah satu rumah sakit di Kota Padang.

"Hingga saat ini kami masih mendalami kasus ini, kedua sepeda motor yang juga hangus akibat kejadian itu telah kami amankan," ujarnya. (*)