Mufidah Jusuf Kalla tinjau sekolah sentra tenun Lintau Buo

id Mufidah Jusuf Kalla,Dekranas,sekolah sentra tenun,Tanah Datar

Mufidah Jusuf Kalla tinjau sekolah sentra tenun Lintau Buo

Mufidah Jusuf Kalla tengah meninjau sekolah sentra tenun di Lintau Buo, Tanah Datar, Senin. ((ANTARA/Entri/19))

Tanah Datar (ANTARA) - Ketua Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) Mufidah Jusuf Kalla meninjau sekolah sentra tenun di Nagari Tigo Jangko, Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, Senin.

Dalam kunjungan itu, istri Wapres ini melihat tempat pelatihan di asrama dan sentra tenun tersebut, dan terlihat berbincang dengan sejumlah perajin.

Mufidah didampingi Ketua Dekranasda Provinsi Sumbar Nevi Irwan Prayitno, Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma, Kadis Koperindag Tanah Datar Marwan.

Selanjutnya tampak istri wakil bupati Retri Zuldafri Darma dan sejumlah tokoh masyarakat, serta mantan bupati Tanah Datar Masriadi Martunus.

Sekolah sentra tenun ini dilengkapi faslitas gedung produksi, kantor UPTD, gedung celup dan menghani, pagar keliling dan landscape dibiayai DAK Perindusrian anggaran 2017, 2018 dan 2019 dengan total biaya Rp19,2 miliar serta dilengkapi rusunawa 35 kamar sekelas apartemen menggunakan Rp 8,9 miliar.