Hendrajoni lepas kafilah ke MTQ Sumbar XXXVIII

id MTQ Sumbar,Kalifah Pesisir Selatan,Pelepasan Kalifah MTQ,Hendrajoni

Hendrajoni lepas kafilah ke MTQ Sumbar XXXVIII

Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni menyerahkan bendera kafilah MTQ Sumbar kepada Ketua Kontingen, Muskamal. (ANTARA SUMBAR/istimewa)

Painan, Sumbar (ANTARA) - Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Hendrajoni melepas kafilah yang akan berebut juara di MTQ Sumatera Barat XXXVIII yang digelar di Kota Solok, Jumat.

"Saya berharap peringkat enam pada MTQ XXXVII yang diperoleh kafilah Pesisir Selatan kemarin bisa diperbaiki," kata Hendrajoni usai pelepasan para kafilah yang dihadiri sejumlah pejabat daerah termasuk Ketua TP PKK setempat di Mesjid Baiturahman Painan.

Perbaikan tersebut tidak mesti langsung ke peringkat satu atau dua, mampu meraih peringkat empat saja sudah cukup bagus, tambahnya.

Mendongkrak daya juang kafilah, pihaknya mengaku sudah menyiapkan bonus Rp25 juta untuk juara satu, Rp20 juta untuk juara dua dan Rp15 untuk juara tiga.

Kepada kafilah, ia berpesan agar bersama-sama meluruskan niat serta menanamkan rasa percaya diri dalam mengikuti lomba.

"Rasa percaya diri merupakan modal utama dalam setiap lomba. Artinya kalau mau menang maka harus percaya diri," katanya.

Kepada pendamping, pelatih dan ofisial, bupati berpesan agar tetap menjaga kekompakan dan senantiasa memperhatikan kebutuhan qori dan qoriah.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah setempat, Yoly Aang Syofria menyebutkan MTQ di Kota Solok akan digelar pada 14-21 Juni 2019.

Menurutnya Pesisir Selatan mengikutsertakan 47 qori yang terdiri 20 orang putri dan 27 orang putra, sedangkan ofisial, pelatih dan pendamping berjumlah 37 orang, sehingga total mencapai 84 orang.

Ia menyebutkan dalam MTQ tahun ini Pesisir Selatan ambil bagian pada sembilan cabang induk dan 44 anak cabang. (*)