Arosuka, (Antaranews Sumbar) - Organisasi masyarakat (Ormas) Pro Jokowi (Projo) di Kabupaten Solok, Sumatera Barat, menargetkan 75 persen suara dari masyarakat daerah tersebut pada Pemilu April 2019.
"Untuk mencapai perolehan suara tersebut kami akan berkampanye dengan sistem pintu ke pintu, dari hati ke hati dengan masyarakat dengan tidak memberikan iming-iming uang atau politik uang," kata Ketua Projo Kabupaten Solok, Edi Yosepson di Arosuka, Senin.
Ia menjelaskan tim pemenangan dan relawan akan mencoba mengambil hati masyarakat untuk memilih Jokowi, pihaknya secara langsung akan menyosialisasikan kinerja Presiden selama empat tahun ini.
Tim akan menyampaikan kepada masyarakat tentang keberhasilan-keberhasilan Jokowi selama empat tahun ini dari keluarga ke keluarga yang terdekat dulu baru masyarakat luas.
"Intinya kami siap membantu pemenangan suara untuk Jokowi dan Ma'ruf Amin di Kabupaten Solok," kata dia.
Menurutnya selama empat tahun pemerintahan Jokowi sudah membangun banyak hal mulai jalan tol, di Papua sudah menikmati BBM satu harga, jalan wisata ke kawasan Mandeh, Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan lainnya
"Kalau kami mendukung pemerintahan Jokowi saat ini, tentunya harapan ke depan program yang bagus akan terus berlanjut," ujarnya.
Saat ini di Kabupaten Solok sudah memiliki 56 orang anggota Projo yang tersebar di 14 kecamatan. Ditambah adanya dukungan 12 Kepala daerah di Sumbar, tentunya akan semakin meningkatkan elektabilitas pasangan tersebut, ujarnya.
Ia mengatakan sejauh ini, masyarakat belum ada yang menolak sosialisasi atau penjelasan mengenai program-program kerja Jokowi ataupun kinerjanya selama ini. (*)
Berita Terkait
Mabes Polri asistensi penyelidikan kasus polisi tembak polisi
Jumat, 22 November 2024 17:23 Wib
Komisi III DPR sayangkan oknum polisi penembak polisi tak diborgol
Jumat, 22 November 2024 16:04 Wib
Polda Sumbar masih dalami motif polisi tembak polisi di Solok Selatan
Jumat, 22 November 2024 15:33 Wib
Komisi III DPR minta Polri tindak tegas Kabag Ops Polres Solok Selatan
Jumat, 22 November 2024 14:49 Wib
Wapres minta pencegahan dini konflik jadi prioritas Pilkada 2024
Rabu, 20 November 2024 9:07 Wib
Polda Jatim tangkap pelaku pembacokan pendukung Cabup Sampang
Selasa, 19 November 2024 9:11 Wib
Kejagung amankan Hendry Lie di Bandara Soetta
Selasa, 19 November 2024 4:38 Wib
Benni - Iqbal tegaskan naikkan anggaran pertanian menjadi 10 persen
Senin, 18 November 2024 19:22 Wib