Bupati Syahiran Bersilaturahim dengan Warga

id Syahiran, Lebaran, Silaturahim

Simpang Empat, (Antara Sumbar) - Bupati Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), Syahiran menerima ratusan warga setempat untuk bersilaturrahim di rumah dinasnya saat hari pertama lebaran, Rabu (6/7).

"Hari ini adalah hari kemenangan setelah berpuasa satu bulan penuh," katanya usai melaksanakan sholat Idul Fitri 1437 Hijriah di Simpang Empat, Rabu.

Ia menambahkan silaturrahmi antar sesama sangat penting dilakukan untuk menjaga kekompakan persatuan dan kesatuan.

"Saya baru lima bulan menjabat sebagai bupati bersama Wakil Bupati, Yulianto. Tentu dukungan semua pihak sangat diharapkan untuk bersama-sama membangun Pasaman Barat yang lebih baik kedepannya," harapnya.

Pada kesempatan itu, ratusan warga juga bisa menikmati berbagai macam makanan dan minuman dalam rangka lebaran.

Salah seorang warga, Un menyebutkan sangat menyambut baik adanya silaturrahmi di rumah dinas bupati Pasaman Barat.

"Kegiatan ini sangat baik dan menggambarkan kedekatan pimpinan dengan rakyatnya. Apalagi warga sangat antusias pergi kerumah dinas," lanjutnya.

Ia mengharapkan kedepannya pertemuan dan silaturrahmi antara warga dengan bupati dan wakil bupati beserta jajarannya perlu ditingkatkan.

Tidak saja akan mampu merajut jembatan hati antara pimpinan dengan rakyatnya, juga akan bisa bertukar pikiran dan diskusi dalam rangka membangun daerah.

"Keberhasilan pimpinan tentu berkat dukungan rakyatnya. Mari bersama dan bekerja sama untuk kepentingan masyarakat kedepannya," harapnya.

Pada kesempatan itu juga hadir Wakil Bupati, Pasaman Barat, Yulianto, unsur musyawarah pimpinan daerah, anggota DPRD, jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan unsur terkait lainnya. (*)