Sekjen Wantannas Survei Lapangan ke Padang Panjang

id Sekjen Wantannas, Survei, Padang Panjang

Padang Panjang, (AntaraSumbar) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) Letjen TNI Waris berkunjung ke Kota Padang Panjang dalam rangka mensurvei peninjauan pelaksanaan sembilan program pemerintah pusat.

"Kami sedang mencari bahan ke Sumbar ini untuk Presiden," ujar di ketika berkunjung ke Padang Panjang, Senin.

Dia berkunjung ke Sumbar bersama enam orang jajarannya yang dijamu oleh Wali Kota Padang Panjang Hendri Arnis beserta jajarannya di balai kota setempat.

Setelah Wali Kota Padang Panjang menjamu Jendral bintang tiga itu bersama rombongannya kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan kebeberapa lokasi strategis di kota yang berhawa sejuk itu.

Rombongan Sesjen Wantannas pertema mengunjungi pondok desain dan promosi hasil industri kulit Padang Panjang. Disana rombongan juga melihat langsung pengrajin yang sedang bekerja.

Usai dari Pondok desain dan promosi rombongan bertolak ke pasar pusat Padang Panjang untuk melihat peremcanaan dan tahapan pembangunan pasar tradisional tersebut.

Setelah puas melihat kondisi pasar rombongan kembali melihat lokasi kompleks markas Secata B Rindam I Bukit Barisan dan dilanjutkan dengan kunjungan bedah rumah tidak layak huni.

Terakhir romobongan melihat Pusat Dokumentasi Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM) yang ada di kelurahan Silaing Bawah.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Sekretariat Padang Panjang Ampera Salim menyambut baik kunjungan yang dilakukan oleh Sesjen Wantannas dan rombongan ke kota itu.

"Mudah-mudahan dari hasil survei yang dilakukan oleh Sesjen Wantannas itu, bisa memberikan referensi dalam mengaplikasikan sembilan program pemerintah pusat itu di Padang Panjang ini," katanya. (*)