Ini sasaran pelaksanaan bhakti sosial peduli masyarakat yang dilakukan Waka Polres Pasbar

id berita pasaman barat,berita sumbar,bhakti

Ini sasaran pelaksanaan bhakti sosial peduli masyarakat yang dilakukan Waka Polres Pasbar

Wakil Kepala Kepolisian Resor Pasaman Barat, Sumatera Barat, Kompol Abdus Syukur melaksanakan bhakti sosial berupa pembagian takjil, masker gratis dan sosialisasi penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat, Jumat. (Antarasumbar/Polres Pasbar)

Bhakti sosial ini dilakukan kepada masyarakat kurang mampu dan masker dibagikan ke pengguna jalan raya,
Simpang Empat (ANTARA) - Wakil Kepala Kepolisian Resor Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat, Kompol Abdus Syukur melaksanakan bhakti sosial berupa pembagian takjil, masker gratis dan sosialisasi penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat, Jumat.

"Bhakti sosial ini dilakukan kepada masyarakat kurang mampu dan masker dibagikan ke pengguna jalan raya," kata Abdus Syukur, Jumat.

Abdus Syukur yang saat ini menjadi Serdik Sespimmen Dikreg 61 menilai dilaksanakan kegiatan ini sebagai bentuk rasa kepedulian dan saling berbagi terhadap sesama di bulan penuh berkah di tengah pandemi COVID-19.

Ia mengingatkan masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya menekan penyebaran COVID-19.

"Terapkan 5 M. Yakni Jangan lupa mempakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilisasi," sebutnya.

Selain itu, katanya ia mengimbau masyarakat agar tetap menjaga ketertibam dan keamanan dilingkungan masing-masing.

Salah seorang tokoh masyarakat Dodi menyampaikan rasa rerima kasihnya terhadap kepedulian Kompol Abdus Syukur yang selalu peduli terhadap masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

"Mudah-mudahan dilancarkan dan selalu berbuat dan peduli pada masyarakat," harapnya. ***3***