Pemkab Solok terima kunjungan bundo kanduang PKKS Riau

id Gusmal, arosuka,PKKS Riau,sumbar kini

Pemkab Solok terima kunjungan bundo kanduang PKKS Riau

Bupati Gusmal terima rombongan Bundo Kandunag PKKS Provinsi Riau diruangan kerjanya. (Antara/ist)

Arosuka (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok menerima kunjungan Bundo Kanduang dari Perkumpulan Keluarga Kabupaten Solok (PKKS) Riau, diterima langsung oleh Bupati Gusmal..

Ketua Bundo Kanduang PKKS Riau, Dian Herawati, di Arosuka, Sabtu mengatakan tujuan kunjungan tersebut ialah untuk menjalin silaturrahmi dengan pemerintah daerah Kabupaten Solok beserta jajaran.

"Sekaligus mengundang bapak bupati dan ibuk untuk dapat hadir dalam acara pelantikan pengurus bundo kanduang di Pekanbaru pada 22 Agustus mendatang," kata dia.

Selain itu, ia mengatakan bundo kanduang merupakan aset yang sangat berharga bagi PKKS di Provinsi Riau dan semoga bundo kanduang dapat besinergi bagi daerah dan masyarakat Kabupaten Solok yang berada di rantau, khususnya di Provinsi Riau.

Bupati Solok, Gusmal, berterima kasih atas kunjungan bundo kanduang PKKS Riau yang telah datang ke Kabupaten Solok.

Ia berharap kepada bundo kanduang untuk dapat berperan dalam mendampingi anak muda di perantauan dan mengajarkan tentang adat istiadat Minangkabau di rantau.

"Semoga masyarakat Kabupaten Solok yang berada di rantau untuk dapat terus bekerja sama dalam masyarakat, kesatuan hati dan pikiran, kesatuan pendapat adalah yang utama atau dalam istilah minang tatilungkuik samo makan tanah, tatilantang samo minum ambun, tarapuang samo hanyuik, tarandam samo basah," ujarnya.

Selain itu, ia meminta agar PKKS riau selalu menjaga kekompakan dan tidak bisa terpecah belah.

"Insyallah kami akan hadir pada acara pelantikan pengurus bundo kanduang PKKS Riau pada 22 Agustus mendatang," ucapnya.

Di akhir pertemuannya bundo kanduang PKKS riau menyerahkan proposal untuk kegiatan pelantikan pengurus bundo kanduang PKKS Riau. (*)