Seorang perempuan dilaporkan jatuh ke laut, ini kronologinya

id jatuh ke laut

Seorang perempuan dilaporkan jatuh ke laut, ini kronologinya

Pencarian ABK Kapal Yang jatuh ke laut oleh Tim SAR (Foto istimewa)

Nunukan (ANTARA) - Badan SAR Nasional mendapatkan laporan adanya seorang perempuan yang terjatuh ke laut, namun belum ditemukan sampai sekarang.

Kejadiaannya pada Jumat (13/9) sekira pukul 04.00 wita namun Basarnas Pos Tarakan baru mendapatkan laporan pada siang harinya.

Oleh karena itu Basarnas Pos Tarakan menuju lokasi kejadian sekira pukul 15.30 wita dan tiba sekira pukul 18.00 wita.

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Kaltim-Kaltara, Octavianto di Nunukan, Jumat sore menyatakan, lokasi kejadian diperkirakan pada koordinat N 03°21' 28" E 117°45' 17".

Jarak Pos Tarakan dengan lokasi kejadian sekira 4,41 nautical mile ke arah Timur Laut dengan waktu tempuh sekira 60 hingga 90 menit jalur darat.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari laporan tersebut perempuan yang jatuh tersebut bernama Irhandayani (33) beralamat di Binalatung RT 9 Kelurahan Pantai Amal, Tarakan Timur.

Adapun saksi mata bernama Yunus (38) yang juga suami korban.

Kronologis kejadiannya yakni korban bersama suaminya sedang memancing udang. Namun bagan yang ditempati bertumpu tiba-tiba roboh sehingga korban jatuh ke laut.

Setelah menerima laporan tersebut Rescuer Pos Tarakan langsung menuju lokasi kejadian tetapi korban belum ditemukan dan masih dilakukan pencarian.