Ada prangko yang dapat memuat foto pribadi di Kantor Pos Padang

id kantor pos cabang padang,sediakan prangko prisma

Ada prangko yang dapat memuat foto pribadi di Kantor Pos Padang

Kepala Kantor Pos Cabang Padang, Sartono. (Antara Sumbar/Laila Syafarud)

Padang, (ANTARA) - Kantor Pos cabang Padang menyediakan prangko prisma yang dapat memuat foto pribadi dan juga berfungsi sebagai sarana promosi bagi perusahaan dan relasi bisnis lainnya.

Kepala kantor Pos cabang Padang Sartono di Padang, Sumatera Barat, Selasa, mengatakan sebetulnya prangko prisma sudah sejak lama disediakan oleh Kantor Pos.

"Hanya saja masyarakat belum banyak yang mengetahui tentang prangko prisma ini," ujar dia.

Selain berfungsi sebagai kartu ucapan selamat Lebaran dengan menampilkan foto pribadi prangko prisma juga bisa berfungsi sebagai sarana promosi bagi perusahaan lainnya dengan menampilkan logo perusahaan dan juga sebagai cendera mata.

Penjualan prangko prisma selalu diminati pada saat Lebaran dengan jumlah pesanan mencapai tiga ribu lembar yang berisikan delapan lembar prangko.

"Biasanya setiap Lebaran kebanyakan yang memesan prangko prisma dari kantor pemerintahan sebagai kartu ucapan selamat lebaran yakni dari Gubernur Sumbar, Kejaksaan Tinggi, dan anggota DPRD Provinsi," sambung dia.

Ia mengatakan untuk masyarakat masih belum banyak yang memesan prangko prisma karena belum banyak yang mengetahui.

Ia berencana ke depannya akan mencoba bekerja sama dengan beberapa kampus yang ada di Padang dan mempromosikan prangko prisma pada saat acara wisuda.

"Sehingga mahasiswa dapat mengabadikan momen wisuda mereka di dalam prangko prisma tersebut," sambung dia.

Ia juga mengatakan untuk pembuatan prangko prisma masyarakat bisa langsung datang ke Kantor Pos Padang dengan membawa foto yang akan dicetak dalam bentuk prangko, Selain itu dengan Rp32.000 masyarakat sudah mendapatkan satu lembar yang berisikan delapan lembar prangko.

Ia juga menambahkan untuk pembuatan prangko prisma bisa dibuat kapan saja di kantor pos. (*)