Parit Malintang (ANTARA) - Yayasan Arisal Aziz mengirim 14 orang qori dan qoriah yang memenangkan musabaqah tilawatil quran (MTQ) ke-II yayasan itu untuk menjalankan ibadah umrah.
"MTQ dan mengirimkan qori dan qoriah terbaik ini menjadi agenda tahunan yayasan kami," kata Ketua Pengurus Yayasan Arisal Aziz Dedi Salim di Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Jumat.
Ia mengatakan diselenggarakannya MTQ tersebut merupakan tindak lanjut dari salah satu program yayasan itu yaitu menyalurkan Al Quran kepada warga se-Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman.
Bahkan untuk Kecamatan V Koto Kampung Dalam, lanjutnya pihaknya membuat didikan subuh guna membentuk karakter Islami generasi muda di daerah itu.
"Kami ingin membentuk generasi qurani baik di Kabupaten Padang Pariaman, Kota Pariaman, dan secara bertahap tingkat Sumbar," katanya.
Pihaknya berharap melalui MTQ tersebut generasi muda di daerah itu untuk lebih giat belajar membaca Al-Quran dan mengamalkan kandungan di dalam kitab suci itu.
Untuk itu, ia meminta kepada guru yang mengajarkan Al-Quran terutama guru didikan subuh untuk dapat mengajarkan tentang Islam kepada muridnya.
Selain membagikan Al-Quran, MTQ, didikan Subuh, dan santunan anak yatim, pihaknya juga membuat program belajar silat tradisional.
"Guru silat pun kami minta untuk tidak saja belajar bela diri namun juga mengajarkan sopan santun berdasarkan Islam," ujarnya.
Ketua Pembina Yayasan Aziz Arisal Aziz mengatakan pada MTQ tahun ini yayasan itu akan mengirimkan 40 orang untuk menunaikan ibadah umrah yang terdiri dari qori dan qoriah, orang tua, guru baca Al-Quran, juri, dan lainnya.
Ia menyampaikan MTQ tersebut dibuat bertujuan untuk meningkatkan semangat generasi muda dalam membaca Al-Quran dan kecintaan terhadap kita suci Islam tersebut.
Oleh karena itu pihaknya mengupayakan tahun depan MTQ tersebut tidak saja untuk Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman namun juga Sumbar.
Pada MTQ yang dilaksanakan dari 1 hingga 4 April tersebut memperlombakan antar korong se-Kecamatan V Koto Kampung Dalam serta antar kecamatan se-Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman untuk tingkat SD, SMP, dan SMA.
Untuk qori dan qoriah SD dan SMP yang akan diberangkatkan yaitu orang tua dan guru baca Al-Quran yang bersangkutan sedangkan untuk SMA yaitu yang bersangkutan dan guru baca Al-Quran. (*)