ASN jangan minta dilayani, Bupati: tanamkan budaya melayani

id Hendrajoni

ASN jangan minta dilayani, Bupati: tanamkan budaya melayani

Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni. (Antara Sumbar/Didi Someldi Putra)

Mengupayakan bantuan ke pemerintah pusat juga bagian dari pelayanan karena seyogyanya bantuan tersebut juga akan dinikmati oleh masyarakat
Painan, (Antaranews Sumbar) - Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Hendrajoni mendorong aparatur sipil negara (ASN) di daerah setempat menanamkan budaya melayani dalam melaksanakan tugasnya, bukan sebaliknya minta dilayani.

"Bagi seorang ASN melayani masyarakat merupakan keharusan, namun tentu saja disesuaikan dengan kekhususan instansi tempatnya bertugas," kata dia di Painan, Senin.

Ia menambahkan, agar pelayanan terlaksana dengan baik dan dapat diterima dengan baik pula oleh masyarakat maka ASN mesti menguasai tugas pokoknya masing-masing.

"Jangan sampai seorang ASN yang bertugas di Badan Penanggulangan Bencana Daerah namun tidak mengetahui tata cara meminimalkan risiko bencana tentu ini tidak bagus, karena masyarakat akan menjadi tidak nyaman apabila yang bersangkutan terjun ke masyarakat memberikan sosialisasi," katanya lagi.

Selain harus menguasi tugas pokok dan fungsi, banyak hal lain yang mesti dilaksanakan ASN dalam melayani seperti disiplin, bertanggungjawab, transparan dan lainnya.

"Bahkan mengupayakan bantuan ke pemerintah pusat juga bagian dari pelayanan karena seyogyanya bantuan tersebut juga akan dinikmati oleh masyarakat," sebutnya.

Terkait pelayanan ini bupati menginginkan adanya peningkatan menyeluruh baik oleh ASN yang bertugas sebagai staf hingga kepala perangkat daerah. (*)