Ratusan masyarakat-ASN Payakumbuh bersihkan RTH Jembatan Ratapan Ibu

id Jembatan Ratapan Ibu,Payakumbuh

Ratusan masyarakat-ASN Payakumbuh bersihkan RTH Jembatan Ratapan Ibu

Masyarakat dan ASN serta TNI/Polri gotong royong membersihkan RTH Jembatan Ratapan Ibu Payakumbuh. (Antara Sumbar/Humas)

Payakumbuh, (Antaranews Sumbar) - Ratusan masyarakat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Payakumbuh, Sumatera Barat bahu membahu membersihkan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Jembatan Ratapan yang akan digunakan dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun RI ke-73.

"Kawasan RTH Jembatan Ratapan Ibu akan dijadikan salah satu titik kegiatan peringatan HUT RI di Kota Payakumbuh," kata Asisten III Pemerintah Kota Payakumbuh, Iqbal Bermawi di Payakumbuh, Jumat.

Nanti peringatan HUT RI ke-73 pada 17 Agustus 2018, katanya di lokasi bersejarah tersebut akan dikibarkan bendera raksasa ukuran 45x17 meter yang membentang dari kedua sisi sungai di RTH Jembatan Ratapan Ibu.

Dengan adanya kegiatan gotong royong dan pembentangan bendera raksasa diharapkan masyarakat bisa berwisata sekaligus mengenali sejarah bangsa yang terdapat pada kawasan tersebut.

Selain persiapan peringatan HUT RI, gotong royong dilakukan agar taman ini bersih dan bisa dimanfaatkan ke depannya, karena saat ini kondisinya agak terbengkalai.

Sementara Dandim 03/06 Kabupaten LimaPuluh Kota, Letkol Kav Solikhin yang turut hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa gotong royong bersama anggota TNI, Pemerintah Payakumbuh serta masyarakat merupakan wujud peran TNI dalam bentuk operasi selain perang (OSP).

"Salah satu bentuk OSP adalah membantu kegiatan yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah," kata dia.

Dalam membangun tidak bisa sendiri, sehingga dibutuhkan kebersamaan dan sinergitas antara berbagai komponen, termasuk kerja sama pemerintah daerah dengan TNI-Polri, ujarnya.

Dandim turut mengingatkan pentingnya pelibatan masyarakat dalam berbagai kegiatan yang dilakukan, termasuk kegiatan yang sarat dengan nilai-nilai kebersamaan dan kebangsaan.

"Kami menyambut baik rencana Wali Kota Payakumbuh mengibarkan bendera raksasa dilokasi ini. Kami dari TNI siap mendukung penuh. Mudah-mudahan kegiatan tersebut bisa menggugah kesadaran masyarakat akan cinta tanah air sekaligus mempertebal rasa nasionalisme," tambahnya. (*)