Sidak pos lebaran, gubernur sebut kendaraan masuk Sumbar melonjak 220 persen

id Irwan prayitno

Sidak pos lebaran, gubernur sebut kendaraan masuk Sumbar melonjak 220 persen

Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno. (Antara Sumbar/Miko Elfisha)

Padang, (Antaranews Sumbar) -

Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno memastikan arus mudik di Provinsi Sumatera Barat berjalan aman dan lancar.

"Arus mudik berjalan ramai,namun tidak macet,karena dibantu oleh Polri, TNI dan berbagai instansi terkait, kata dia.

Hal ini dikatakan Irwan Prayitno, usai mengunjungi pos keamanan lebaran, Rabu,(13/6) di Bandara Internasional Minangkabau, kabupaten Padang Pariaman. Selain pos pengaman bandara, Gubernur yang didampingi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Sumbar, juga mengunjungi pos pengamanan di Simpang Tabing, dan Danau Cimpago.

Berdasarkan laporan pihak bandara,dari h-8 sampai h-2, tercatat 89.000 pemudik telah mendarat di BIM. Jumlah ini meningkat 10.000 pemudik, dari tahun sebelumnya.

Menghadapi libur lebaran, petugas gabungan dari Polri, TNI dan instansi terkait, telah menyiapkan 31 pos pelayanan dan 69 pos pengamanan, untuk mengantisipasi libur lebaran.

Petugas gabungan juga telah disiagakan di jalur mudik seperti kabupaten Pesisir Selatan, Dharmasraya, dan Kota Bukittinggi guna mengantisipasi kemacetan.

Berdasarkan data Dirlantas Polda Sumbar, jumlah kendaraan masuk dari pintu masuk utama Dharmasraya (lintas sumatera) pada H - 8 (7 juni) rata rata 580 kendaraan per jam. Pada H- 3 (12 juni) rata rata 1.860 kendaraan per jam, atau terjadi peningkatan 220%.

"Sampai saat ini, belum terjadi kemacetan parah dengan antrian kendaraan yang sangat panjang, hingga berkilo-kilo meter di jalur utama", kata Dirlantas Polda Sumbar Kombes Pol. Singgamata.

Waktu tempuh Padang Bukittinggi sampai sore ini msh kisaran 2,5 jam s.d 3 jam 20 menit, kata dia. (*)