Sempat Vakum Selama Tiga Tahun, Warung Promosi Kembali Diaktifkan 2018

id Pantai Carocok

Sempat Vakum Selama Tiga Tahun, Warung Promosi Kembali Diaktifkan 2018

Pantai Carocok di Painan, Pesisir Selatan.

Painan, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, akan kembali mengaktifkan warung promosi untuk mengenalkan berbagai jenis makanan olahan di daerah itu pada 2018.

"Warung promosi ini yang vakum semenjak 2015, berada di Objek Wisata Pantai Carocok, dan pada 2018 kami berencana mengaktifkannya," kata Kepala Dinas Pangan Pesisir Selatan Alfis Basyir di Painan, Senin (30/10).

Di warung promosi itu dipajang berbagai jenis olahan panganan yang diracik oleh masyarakat setempat, selain sebagai upaya mengenalkannya ke wisatawan juga merupakan ajang berkreasi bagi masyarakat setempat.

Bahkan dari warung tersebut tidak jarang pengelolanya mendapat uang jutaan rupiah karena wisatawan tertarik dengan panganan yang dipromosikan dan memesannya dalam jumlah banyak.

Beberapa panganan andalan yang di pajang di warung itu di antaranya olahan lokan dan ikan teri serta keripik mulai yang terbuat dari pisang sampai ubi-ubian, dan lainnya.

Namun katanya, karena kondisi warung promosi yang sudah tidak laik, terlebih dahulu akan direnovasi oleh Dinas Pekerjaan Umum setempat.

"Hal tersebut telah kami sampaikan ke kepala daerah dan hasilnya cukup positif," katanya.

Ia menyebutkan pengaktifan warung promosi tidak terlepas dari dorongan Ketua Tim Penggerak Kesejahteraan Keluarga setempat, Lisda Hendrajoni.

"Menurut beliau banyak keuntungan jika warung promosi kembali diaktifkan diantaranya menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung, karena melalui warung promosi wisatawan tahu Pesisir Selatan tidak hanya dikaruniai pemandangan alam yang menakjubkan namun juga terdapat pelbagai olahan panganan yang mengundang selera," katanya. (*)