Jam Gadang

id Jam Gadang

Jam Gadang

Jam Gadang (bukittinggikota.go.id)

Jam yang merupakan peninggalan sejarah ini , berdiri megah di tengah taman sabai nan aluih di depan Istana Bung Hatta atau Istana Tri Arga. Monument ini dibangun pada tahun 1926 oleh seorang arsitek kota bersama dengan ST. Gigi Ameh. Dan pada waktu itu sekretaris kota dijabat oleh Tuan Roocker Meker yang mendapat hadiah sebuah jam yang berukuran besar dari ratu Belanda kemudian ia meminta kepada arsitek Kota untuk membuat sebuah bagunan tempat meletakan jam yang dihadiahkan oleh rautu Belanda. Anak Roocker Meker yang berumur 6 tahun pada waktu itu meletakkan batu pertama.yang menghabiskan dana 3000 golden. Pada waktu pertamakalinya monument ini dibuat seperti kubah yang pada bagian atasnya diletakkan sebuah patung ayam, yang ,melukiskan anak nagri yang belum bisa melihat jam. Yang digunakan untuk melihat waktu hari telah siang hanyalah kokok ayam diwaktu pagi, dan pada jaman penjajahan Jepang atapnya mengalami perubahan. Samapi saat ini atapnya diganti seperti tanduk kerbau yang melambangkan adat minangkabau.