Bakohumas Sumbar Komitmen Netral pada Pemilu 2014

id Bakohumas Sumbar Komitmen Netral pada Pemilu 2014

Padang, (Antara) - Anggota Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) se-Sumatera Barat sudah menyatakan komitmen bersama untuk mengedepankan netralitas terkait pelaksanaan pemilihan umum legislatif tahun depan. "Pemilu pada 9 April 2014, tentu merupakan suatu potensi yang bisa menarik Humas ke ranah politik praktis, di manapun instansi itu berada," kata Kepala Biro Humas Setdaprov Sumbar Irwan di Padang, Rabu. Ia menjelaskan, salah satu kesepakatan yang diambil dari hasil pertemuan Bakohumas se-Sumbar baru-baru ini, berprinsip netral pada pemilu legislatif mendatang. Berbagai pemangku kepentingan yang terlibat dalam politik, diharapkan memahami posisi humas dan tidak dibawa ke ranah politik kelompok tertentu. Komitmen lain yang dihasilkan Bakohumas ialah bagaimana jajaran humas di setiap instansi memainkan peran untuk mendorong meningkatnya partisipasi pemilih. Tingkat partisipasi pemilih, tambahnya, baik pada pemilu maupun saat pemilihan kepala daerah gubernur maupun bupati, cukup rendah. Karena itu, Bakohumas se-Sumbar berkomitmen untuk memperbanyak alat peraga yang meningkatkan pemahaman masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada Pemilu 2014. "Humas di Pemerintah Daerah dan instansi vertikal dan BUMN/D memperbanyak membuat baliho pada titik pusat kegiatan masyarakat," ujarnya. Menurut dia, melalui upaya yang dilakukan instansi pemerintah daerah maupun pihak swasta dalam mendorong masyarakat menggunakan hak pilih, muaranya diharapkan partisipasi meningkat dan tingkat kepercayaan terhadap pemerintah semakin baik. Kepala Bagin Humas DPRD Provinsi Sumbar, Erdi Janur mengatakan meski ada waktu sekitar empat bulan lagi, tapi aroma politik dan persaingan menjelang Pemilu Legislatif sudah cukup kental. Ia menilai, kian kentalnya nuasa politik menjelang pemilu, penting untuk dikritisi, terkait tarik ulur kepentingan kelompok maupun golongan terhadap pegawai di instansi pemerintah daerah. Perusahaan yang ada di daerah bisa saja terkena imbas jargon-jargon politik yang terkadang menggerogoti perushaan tertentu. "Pertemuan Bakohumas se-Sumbar yang digelar sangat positif, sehingga diharapkan dapat bersama-sama mendorong tingkat partisipasi pemilih di daerah," ujarnya. (*/sir)