Siapkan eksportir handal, LLDIKTI Wilayah X gelar sosialisasi program SIB digital ekspor

id LLDIKTI, MSIB, Digital Eksport

Siapkan eksportir handal, LLDIKTI Wilayah X gelar sosialisasi program SIB digital ekspor

Sosialisasi sosialisasi Program Studi Independen Bersertifikat (SIB) Digital Ekspor. (ANTARA/HO)

Padang (ANTARA) - Kepala Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah X sekaligus sebagai Plt. Kepala LLDIKTI Wilayah XVII Afdalisma, SH, M.Pd membuka acara sosialisasi Program Studi Independen Bersertifikat (SIB) Digital Ekspor.

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom pada 10 Juni 2024. Turut dihadiri secara daring oleh Kepala Sekolah Ekspor LaCorre Dr. Handito Joewono, seperti dirilis.

Selain itu, juga hadir para mahasiswa dan dosen Perguruan Tinggi Swasta di Wilayah LLDIKTI X (Sumatera Barat dan Jambi) dan wilayah LLDIKTI XVII (Riau dan Kepulauan Riau), serta staf tim kerja pembelajaran LLDIKTI Wilayah X.

Afdalisma menyebutkan tujuan program ini secara umum, yaitu meningkatkan keterampilan dan kompetensi mahasiswa, mendapatkan pengalaman belajar dalam bidang ekspor, mendapatkan peluang karir yang lebih luas, serta pengakuan akademik dengan adanya sertifikat yang didapatkan.

“Pembelajaran dalam program ini akan dikemas dalam beberapa bentuk aktivitas seperti mentoring/pemaparan materi, kuliah ekspor, praktikum, dashboard on export, daily assignment, mengunjungi ekosistem ekspor dan sertifikasi kompetensi” jelasnya.

Ia juga menjabarkan terdapat tiga jenis sertifikasi yang akan diperoleh oleh peserta program SIB digital ekspor adalah pertama, Sertifikasi Program, diberikan kepada seluruh peserta yang memenuhi persyaratan.

Kedua, sertifikat new exporter, diberikan kepada peserta yang berhasil melakukan eskpor dan ketiga, sertifikat kompetensi, diberikan kepada peserta yang mengikuti dan berhasil lulus uji kompetensi.

Sementara itu, mentor Sekolah Ekspor LaCorre Bapak Fajri mengatakan sosialisasi ini diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk mendapatkan gambaran pembelajaran mengenai ekspor yang nanti akan diikuti selama 6 bulan (6 Agustus-20 Desember 2024).

Program SIB Digital Ekspor merupakan salah satu program MSIB (Magang dan Studi Independen Bersertifikat) pada Platform Kampus Merdeka, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknogi yang berkerja sama dengan Mitra Sekolah Ekspor LaCorre (PT Lacorre Loka Maya).

Tujuan dari program ini adalah memberikan pengetahuan serta melakukan pembinaan kepada mahasiswa untuk menjadi seorang eksportir baru di dunia ekspor tanah air.

Selain itu program ini juga diharapkan agar mahasiswa mampu membantu dan membina UMKM melakukan perluasan pasar dengan melakukan ekspor produk-produk ke pasar internasional.*