KPU Padang Panjang Sosialisasikan Pilkada November 2024

id KPU Padang Panjang

KPU Padang Panjang Sosialisasikan Pilkada November 2024

KPU Padang Panjang Sosialisasikan tahapan dan jadwal pemilihan kepala daerah 2024.

Padang Panjang (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, mulai sosialisasikan pemilihan kepala daerah Walikota dan Wakil Walikota Padang Panjang yang dijadwalkan pada November mendatang.

Puliandri, Ketua KPU Padang Panjang, mengatakan ada sejumlah tahapan yang akan diselenggarakan KPU, pada kegiatan sosialisasi tahapan dan jadwal pemilihan kepala daerah tahun 2024 dan calon perseorangan, di auditorium Mifan, Rabu, (28/3).

“Pemilu 2024 tinggal beberapa tahap lagi dan itu beriringan dengan dimulainya tahapan Pilkada tahun 2024. Tingkat partisipasi masyarakat kota Padang Panjang pada Pemilu 2024 menjadi salah satu partisipasi tertinggi di Sumatera Barat.

Menurut dia, hal ini tidak terlepas dari dukungan dan kerjasama seluruh pihak baik itu penyelenggara, forkopimda, stakeholder dan pihak terkait lainnya.

“Semoga kita tetap bisa menjaga silaturahmi, koordinasi dan kekompakan untuk dapat kembali mengulang kesuksesan Pemilu pada tahapan Pilkada serentak nantinya” harap dia.

Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, KPU Padang Panjang, Armen menjelaskan pedoman teknis tahapan, program dan jadwal penyelenggaraan tahapan Pilkada untuk tahap persiapan saat ini sudah dilaksanakan perencanaan program dan anggaran serta penyusunan peraturan penyelenggaraan Pilkada.

Sejumlah produk hukum Pilkada tahun 2024 yang berdasar kepada PKPU 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024 menjadi tanggung jawab penuh hak KPU kota Padang Panjang dalam melaksanakannya.

“Produk hukum inilah yang menjadi payung hukum bagi KPU kota Padang Panjang untuk melaksanakan seluruh tahapan Pilkada, informasi lengkapnya dapat diakses melalui laman JDIH KPU kota Padang Panjang” ungkap Divisi Hukum dan Pengawasan, Dewi Aorora.

Ia menjelaskan, tahapan dan jadwal penyelenggaraan Pilkada Padang Panjang 2024 pada tahap awal Pemenuhan persyaratan dukungan pasangan calon perseorangan tanggal 5 Mei 2024 sampai 29 Agustus 2024, hingga tahapan Bila ada PHP paling lama 3 (tiga) hari setelah penetapan pasangan calon terpilih pasca putusan Mahkamah Konstitusi.

Terkait mekanisme pencalonan baik itu perseorangan, partai politik/gabungan partai politik menurut Divisi Teknis dan Penyelenggaraan, Gunawan, ada syarat calon dan syarat pencalonan, dimana syarat calon adalah syarat yang melekat kepada diri/individu bakal calon dan syarat pencalonan adalah syarat administrasi yang melekat dalam pencalonannya.

“Bagi calon perseorangan harus didukung paling sedikit 10 persen dari jumlah penduduk yang termuat dalam daftar pemilih pada pemilu atau pemilihan terakhir. Yang menjadi peserta dalam pelaksanaan Pilkada kota Padang Panjang adalah pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota,” jelas Gunawan.

Sementara itu Masnaidi, Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, menyebutkan pembentukan PPK dan PPS Pilkada akan dimulai pada 17 April 2024, nantinya calon PPK dan PPS dapat mendaftarkan diri secara online melalui SIAKBA (Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Adhoc) untuk dapat mengikuti seluruh rangkaian seleksi.

Sosialisasi Peraturan KPU tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024 dan Pencalonan Perseorangan, dihadiri Pj. Walikota yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Nofiyanti., Polres Padang Panjang, Kejaksaan, Bawaslu, Kepala OPD, Camat dan Lurah se Kota Padang Panjang, Partai Politik, KAN dan Bundo Kanduang, tokoh masyarakat, unsur pengurus partai politik, insan pers dan undangan lainnya.