Padang (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat daerah pemilihan Kota Padang Rahmat Saleh menegaskan akan terus memberikan perhatian besar terhadap peningkatan sumber daya manusia (SDM). Dia menyampaikan komitmen untuk terus mengawal berjalannya program Sumbar Cerdas untuk mewujudkan hal tersebut.
Rahmat Saleh menyampaikan hal itu di sela-sela kunjungan ke daerah pemilihannya, memanfaatkan masa istirahat bersidang (reses) masa persidangan kedua tahun 2023-2024.
Menurut Rahmat, untuk memacu pembangunan daerah, yang paling utama dilakukan adalah peningkatan kualitas SDM.
"Untuk itu langkah yang perlu dilakukan adalah membuat program yang tepat untuk memacu kualitas pendidikan," katanya.
Dia mengungkap, ada beberapa permasalahan yang terjadi di dunia pendidikan hari ini yang menghambat kemajuan pendidikan. Pertama sekali adalah kekurangan guru, terutama di sekolah-sekolah yang ada di pelosok daerah. Kemudian, minim penggalian potensi sehingga anak-anak tidak berada pada jalur pendidikan yang sesuai dengan bakat dan minat. Di samping tentu saja masalah sarana infrastruktur dan fasilitas pembelajaran.
Dia menerangkan, berbagai persoalan tersebut harus diatasi dengan langkah yang tepat. Melalui program Sumbar Cerdas, dilakukan pemetaan terhadap masalah dan kendala sehingga langkah yang diambil efisien mengatasinya.
Dia mengungkap, setidaknya 187 sekolah menengah atas dan kejuruan (SMA dan SMK) di Sumatera Barat yang masih harus menjadi prioritas. Tahun 2024, Rahmat menyebut program Sumbar Cerdas akan diluncurkan untuk 75 sekolah dengan dana lebih kurang Rp2,5 miliar dari pokok-pokok pikiran (pokir).
"Melalui penggalian potensi yang dilakukan dalam program tersebut, diharapkan dapat mengetahui kemana bakat dan minat anak sehingga bisa diarahkan untuk melanjutkan pendidikan sesuai potensi tersebut. Ini yang kurang selama ini, tak jarang ada anak yang melanjutkan pendidikan tidak sesuai dengan potensi yang dimiliki," lanjutnya.
Rahmat Saleh merupakan anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dari Fraksi PKS dengan daerah pemilihan Kota Padang. Meskipun sebagai wakil rakyat dari Kota Padang, namun Rahmat Saleh yang juga merupakan anggota Komisi V itu juga memberikan perhatian terhadap kondisi sekolah SMA dan SMK di seluruh Sumatera Barat sesuai dengan salah satu bidang tugas Komisi V yaitu sektor pendidikan.
Rahmat mengungkapkan, salah satu daerah yang perlu perhatian serius di sektor pendidikan adalah Kabupaten Solok Selatan. Daerah paling ujung Sumatera Barat tersebut masih banyak sekolah yang berada di pelosok dan minim sarana prasarana serta tenaga pengajar.
"Melalui Program Sumbar Cerdas kami akan berupaya memperjuangkan seluruh sekolah bisa memiliki fasilitas yang memadai, siswa bisa mengetahui dan mendapatkan jalur pendidikan sesuai potensi serta tenaga pengajar juga mencukupi secara merata," tandasnya.
Berita Terkait
Debat pertama Pilkada Pasaman Barat berjalan lancar dengan pengawalan 195 aparat
Sabtu, 9 November 2024 9:31 Wib
SMAN 8 Padang jadi satu-satunya kelompok pelajar pada Festival Teater Sumatera Barat 2024
Sabtu, 9 November 2024 8:40 Wib
Bidik Juara Umum, Kota Padang Seleksi Kafilah untuk MTQN Ke-41 Tingkat Sumbar
Jumat, 8 November 2024 21:24 Wib
BNPB: Sumbar harus belajar dari tragedi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Jumat, 8 November 2024 20:47 Wib
Ketua Baznas nilai Baznas Sumbar punya kelembagaan dan SDM yang bagus
Jumat, 8 November 2024 20:47 Wib
Polda Sumbar sebar 15.000 benih ikan dukung ketahanan pangan
Jumat, 8 November 2024 20:35 Wib
Kebakaran Kawasan Pasar Raya Padang
Jumat, 8 November 2024 19:04 Wib
Pemkab Tanah Datar ajak masyarakat kibarkan bendera merah putih dan heningkan cipta di hari pahlawan
Jumat, 8 November 2024 17:57 Wib