Lapas Padang berikan seminar pemulihan narkoba untuk narapidana

id Lapas Padang,Berita padang,Berita sumbar

Lapas Padang berikan seminar pemulihan narkoba untuk narapidana

Lapas Padang berikan seminar pemulihan narkoba untuk narapidana

Padang (ANTARA) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Padang, Sumatera Barat (Sumbar) memberikan seminar tentang upaya pemulihan kecanduan narkoba ke 70 narapidana di Lapas setempat pada Rabu (21/6).

"Kegiatan ini adalah rangkaian dari upaya kami memberikan pembinaan serta pemulihan diri kepada 70 narapidana di Lapas Padang," kata Kepala Lapas Padang Era Wiharto di Padang, Rabu.

Ia mengatakan target akhir yang ingin dicapai oleh pihaknya lewat program itu adalah puluhan narapidana yang mengikuti bisa benar-benar bebas dari jeratan narkoba.

"Ketika mereka keluar dari Lapas untuk kembali ke lingkungan masyarakat, mereka menjadi manusia yang lebih baik dan berguna," jelasnya.

Setelah mendapatkan materi tentang rehabilitasi narkoba, Lapas Padang juga langsung membentuk agen pemulihan yang beranggotakan para narapidana.

Lewat agen pemulihan itu diharapkan nanti puluhan narapidana bisa menjadi penyambung edukasi ke sesama warga binaan di Lapas Padang.

Dari 70 narapidana yang mengikuti kegiatan itu sebanyak 20 orang akan menjalani program rehabilitasi medis, sedangkan 50 orang menjalani rehabilitasi sosial.

Era mengatakan program rehabilitasi akan terus digiatkan pihaknya sebagai langkah untuk membersihkan narkoba dari lingkungan penjara di samping upaya pengawasan serta penindakan.

"Permasalahan narkoba ini masih menjadi momok yang perlu kita perhatian kita bersama, apalagi kalau mengingat tingginya angka kasus," jelasnya.

Ia membeberkan untuk Lapas Padang saja yang kini memiliki penghuni sebanyak 944 WBP, sekitar 79 persennya adalah mereka yang terangkut masalah narkoba.