Plt Sekda Payakumbuh dampingi Tim Safari Ramadhan Sumbar

id Sumbar,Plt Sekda Payakumbuh,berita sumbar,berita payakumbuh

Plt Sekda Payakumbuh dampingi Tim Safari Ramadhan Sumbar

Penyerahan dana hibah dari tim safari ramadhan Sumbar. Antara/HO-Pemkot Payakumbuh

Payakumbuh (ANTARA) - Plt Sekda Kota Payakumbuh Dafrul pasi mendampingi Tim Safari Ramadan (TSR) Provinsi Sumatera Barat di Masjid Al Mutawahidah Talawi Kelurahan Ompang Tanah Sirah (OTS) Kecamatan Payakumbuh Utara kota Payakumbuh antusias menyambut, Jumat (31/3) Malam.

Plt Sekda Dafrul Pasi mengatakan kehadiran Pemkot Payakumbuh mendampingi tim provinsi adalah bukti solidaritas hubungan Pemko Payakumbuh dengan Pemprov Sumbar.

“Selamat datang di Payakumbuh, terima kasih kami ucapkan. Inilah kondisi mesjid kami. Dan kami yakin Tim Safari Ramadan Pemprov Sumbar membawa angin segar demi kelanjutan pembangunan mesjid yang sudah kita mulai bersama sejak 2013 lalu. Sebelumnya, Pemko Payakumbuh tahun 2022 juga sudah menyalurkan 25 juta untuk mesjid kita ini,” katanya.

Dafrul mengatakan Bulan Ramadan dapat dilalui dengan kekhusukan ibadah serta suasana aman dan nyaman.

“Jangan ada lagi gangguan kekhusukan kita dalam qiyamul lail. Mari kita jadikan Ramadan ini sebagai syahrut tarbiyah bagi anak kita. Suasana aman, Nyaman dan bebas dari petasan. Semoga kondisi ini kita pertahankan,” ujarnya.

TSR III Pemprov Sumatera Barat dipimpin Ketua DPRD Supardi bersama tim ahli, Danlanud, Kepala Inspektorat, KPU Sumbar, Yuzalmon, Kepala Biro Kesra, Dirut Bank Nagari Sumbar, dan rombongan disambut hangat Wali Kota Payakumbuh dalam hal ini diwakili oleh Plt. Sekretaris Daerah Dafrul Pasi bersama para asisten, Wakil Ketua DPRD Kota Payakumbuh Wulan Denura, Anggota DPRD Alhudri Dt Rangkayo Mulia, pimpinan OPD, Sekretaris Dewan Yon Refli, Camat Payakumbuh Utara, Lurah OTS.

Serta Ikut dihadiri oleh Ketua KPU Haidi Mursal, Ketua Bawaslu Wilson,Perwakilan Dandim 0306/50 Kota, Bhabinkantibmas, serta Kepala Kankemenag Kota Payakumbuh diwakili Kasi Bimas Islam Hamdan.

Dikesempatan yang sama, Ketua TSR III Pemprov Sumbar Supardi pada kesempatan itu menyalurkan dana senilai Rp100 juta untuk pembangunan Mesjid Al Mutawahidah Talawi dan Mesjid Nurul Huda Payonibung. Masing-masing mendpaatkan Rp.50juta. dana tersebut diterima langsung kedua pengurus mesjid.

Bukan hanya itu, kedua mesjid juga mendapatkan tambahan dana CSR dari Bank Nagari Masing-masing mendapatkan Rp10 juta.