Pasaman (ANTARA) - Anggota DPR RI dapil II Sumatera Barat, Rezka Oktoberia mendorong pemerintah untuk mempercepat penanganan korban gempa di Malampah, Pasaman yang sangat membutuhkan hunian sementara jelang Ramadhan 1443 Hijriah tahun 2022.
"Informasi dari masyarakat yang sangat dibutuhkan saat ini adalah hunian sementara karena sebentar lagi akan memasuki bulan ramadhan. Pemerintah harus mempercepat penanganan korban gempa ini," katanya saat meninjau pembangunan huntara bantuan dari Partai Demokrat di Malampah, Pasaman, Selasa.
Kedatangan Rezka sekaligus mendampingi Ketua Umum Overlanding yang juga Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menyerahkan bantuan serta memberikan dukungan moril bagi korban gempa di Malampah.
Rezka menyebut untuk merespon kebutuhan masyarakat tersebut, jajaran Partai Demokrat dari pusat hingga daerah memberikan bantuan 50 unit huntara bagi masyarakat di Malampah.
"Hari ini sudah dibangun enam unit huntara. Sisanya akan terus kami kawal pembangunannya hingga selesai. Minggu depan tim saya akan turun lagi ke lapangan untuk meninjau perkembangan pembangunannya," ujarnya.
Selain itu, juga diserahkan bantuan 1000 paket sembako, pusat trauma healing serta bantuan untuk pembangunan mushalla yang hancur rata oleh gempa magnitudo 6,2 pada Jumat (25/2) lalu.
"Masyarakat tadi juga berencana memberi nama Mushalla Ahyana sebagai bentuk terima kasih atas bantuan dari Ketua Umum Partai Demokrat, AHY," ujarnya.
Ia berharap ada sinergisitas antara semua pihak untuk bersama membantu korban gempa yang belum mendapatkan bantuan huntara.
"Kami berharap masyarakat juga bisa mulai beraktivitas kembali. Mudah-mudahan tidak terjadi lagi bencana susulan," ujarnya.
Sementara itu Ketua Umum Overlanding dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Selasa (22/3/2022) pagi mengunjungi langsung masyarakat korban gempa bumi di Nagari Malampah, Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman.
"Saya dan teman-teman Overlanding Indonesia ingin sekali melihat saudara-saudara kami yang ditimpa kesusahan. Kami bantu seikhlasnya dan mudah mudahan bisa meringankan dalam masa sulit ini," katanya.
Ia berpesan agar masyarakat tetap bersemangat meskipun dalam situasi yang kurang menguntungkan.
Rombongan komunitas Overlanding Indonesia yang dipimpin AHY berjalan kaki di Malampah menyapa masyarakat korban gempa, memberi semangat dan memeriksa Huntara yang sedang dibangun. AHY berjalan hingga sampai ke kaki bukit di Guguang, Jorong Siparayo, Malampah.
Ikut dalam kegiatan itu Ketua DPD Partai Demokrat Sumbar Mulyadi dan Wakil Bupati Pasaman Sabar AS.*
Berita Terkait
Bupati Pasaman Sabar AS Mohon Didoakan jadi Pemimpin Amanah
Rabu, 13 Desember 2023 14:10 Wib
Legislator Rezka Oktoberia serahkan bantuan penunjang perekaman Dukcapil Payakumbuh
Jumat, 25 Agustus 2023 16:48 Wib
Temui Irfendi Arbi, Rezka Oktoberia diskusikan kemajuan Limapuluh Kota
Senin, 22 Agustus 2022 11:01 Wib
Legislator Rezka Oktoberia nilai pemekaran nagari dapat tingkatkan efektifitas pelayanan publik
Jumat, 12 Agustus 2022 10:06 Wib
Tangis bahagia Laila saat dapatkan bantuan rehab rumah dari Legislator Rezka Oktoberia
Jumat, 29 Juli 2022 7:18 Wib
Jembatan Namang dibangun, Legislator Rezka Oktoberia apresiasi Pemprov Sumbar
Rabu, 27 Juli 2022 8:41 Wib
Rezka Oktoberia minta wali nagari di Limapuluh Kota bersinergi dengan pemerintah daerah
Jumat, 8 Juli 2022 8:49 Wib
Legislator apresiasi Kompol Russirwan yang diberi penghargaan oleh Balai Wartawan Luak Limopuluah
Senin, 27 Juni 2022 10:48 Wib