Kabupaten Solok Raih Juara Pakarti Madya 2 lomba administrasi PKK tingkat Nasional

id PKK

Kabupaten Solok Raih Juara Pakarti Madya 2 lomba administrasi PKK tingkat Nasional

Ketua TP PKK Kabupaten Solok, Desnadevi Gusmal (tujuh dari kiri) berfoto bersama ketua TP PKK se Kabupaten Solok. (Antara Sumbar/Humas)

Solok, (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok, melalui nagari Jawi-jawi, Kecamatan Gunung Talang mewakili Sumatera Barat meraih juara pakarti madya 2 pada lomba administrasi PKK tingkat nasional di Padang, Sabtu.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Solok Desnadefi Gusmal didampingi Ketua TP PKK Sumbar, Nevi Irwan Prayitno dan Ketua TP PKK Nagari Jawi-Jawi, Yeni Fesri Laswir menerima langsung hadiah lomba yang diserahkan Ketua Umum TP PKK Pusat Erni Guntarti Tjahjo Kumolo.

Hadiah itu diberikan dalam rangkaian acara Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) Tingkat Nasional 2019 yang dihadiri oleh seluruh Ketua TP PKK Provinsi dan Kabupaten atau Kota se Indonesia beserta kader-kader PKK.

Ketua TP PKK Kabupaten Solok, Desnadefi Gusmal mengucapkan terima kasih kepada TP PKK Sumbar yang telah memberikan kepercayaan dan kesempatan kepada TP PKK Nagari Jawi-Jawi, untuk bisa ikut dalam lomba administrasi PKK di tingkat nasional.

"Untuk ke depannya TP PKK Kabupaten Solok bertekad akan memberikan yang terbaik baik di bidang administrasi PKK atau bidang lainnya," ujarnya.

Pihaknya juga akan mendorong TP PKK nagari lainnya agar dapat berprestasi seperti nagari Jawi-jawi.

PKK Kabupaten Solok juga akan selalu membantu pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera melalui 10 program pokok PKK.

"Kami akan berusaha mengaktifkan semua PKK di nagari agar turut serta dalam memajukan nagarinya dengan program PKK, seperti menciptakan makanan yang sehat dan bergizi di rumah, memakai lahan pekarangan untuk menanam kebutuhan sayuran atau obat-obatan keluarga," sebutnya.

Desnadefi berharap pemerintah daerah beserta seluruh jajaran dapat selalu mendukung berbagai pelaksanaan kegiatan PKK sehingga berdampak dalam memajukan kesejahteraan keluarga di daerah.

Dalam rangkaian acara tersebut tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Solok juga mengikuti lomba fashion show dengan menampilkan baju adat daerah.